Hubungan Usia, Durasi Mengemudi, Dan Masa Kerja Dengan Keluhan Nyeri Punggung Bawah Pada Sopir Angkutan Kota Di Kota Kupang Tahun 2023

Detail Cantuman

Skripsi

Hubungan Usia, Durasi Mengemudi, Dan Masa Kerja Dengan Keluhan Nyeri Punggung Bawah Pada Sopir Angkutan Kota Di Kota Kupang Tahun 2023

XML

Nyeri Punggung Bawah merupakan gangguan pada bagian otot rangka yang disebabkan karena otot menerima beban statis secara berulang yang menyebabkan keluhan pada sendi, ligament dan tendon yang paling sering terjadi dalam aktivitas kerja. Angka kejadian yang pasti tentang Low Back Pain di Indonesia bervariasi dari 7,6% sampai dengan 37%. Umumnya, 90% kasus LBP disebabkan oleh posisi tubuh (sikap kerja) yang salah pada saat bekerja. Jumlah kasus penyakit pada sistem otot dan jaringan pengikat di Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sebesar 12.756 kasus dengan persentase 7,3%, dan menempati urutan ke enam dari daftar 10 penyakit terbanyak di Kota Kupang pada tahun yang sama. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan usia, durasi mengemudi dan masa kerja dengan keluhan nyeri punggung bawah pada sopir angkutan kota di Kota Kupang Tahun 2023. Jenis penelitian yang digunakan adalah survei analitik dengan rancangan penelitian cross sectional study. Populasi penelitian ini berjumlah 258 orang. Besar sampel pada penelitian ini sebanyak 70 orang sopir angkutan kota yang dipilih secara acak. Masing-masing variabel yang diteliti, diuji dengan menggunakan chi square dengan tingkat kemaknaan α=0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel yang memiliki hubungan dengan keluhan nyeri punggung bawah adalah usia (p = 0,000) dan masa kerja (p = 0,001), sedangkan durasi mengemudi tidak berhubungan dengan keluhan nyeri punggung bawah (p = 0,335). Oleh karena itu, pekerja diharapkan untuk dapat memperhatikan berbagai penyebab timbulnya keluhan nyeri punggung bawah, terlebih khusus variabel-variabel dalam penelitian ini.

Kata Kunci : Keluhan Nyeri Punggung Bawah, usia, durasi mengemudi, masa kerja, Sopir


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1807010170
Dosen Pembimbing
ANDERIAS UMBU ROGA - 196504071994031004 - Dosen Pembimbing 1
SOLEMAN LANDI - 198205082008121003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Anderias Umbu Roga - 196504071994031004 - Ketua Penguji
Soleman Landi - 198205082008121003 - Penguji 1
Noorce Ch. Berek - 197911172005012001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Ilmu Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 KLA H
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA