Skripsi
Manajemen Perpustakaan
XMLPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik kimia kandidat pewarna alami dari ekstrak daun tarum (Indigofera tinctoria L.) menggunakan beberapa metode aerasi dan pengaruh jenis mordan terhadap hasil pewarnaan pada kain. Proses ekstraksi menggunakan maserasi dengan pelarut aquades, diikuti dengan aerasi menggunakan dua metode, yaitu waterfall aerator dan bubble aerator untuk menghasilkan ekstrak aquades. Karakterisasi menggunakan Spektrofotometer UV-Vis dan Kromatografi Lapis Tipis, serta uji proses mordanting pada kain. Ekstrak daun tarum yang dihasilkan dengan menggunakan metode aerasi waterfall aerator lebih pekat jika dibandingkan dengan metode bubble aerator dilihat dari absorbansinya yang diukur pada panjang gelombang 611 nm, serta pemisahan menggunakan eluen kloroform, n-heksana dan metanol (7:4:1) menghasilkan 1 noda berwarna biru yang diamati dibawah sinar UV 254 nm mengindikasikan adanya indigo. Nilai Rf untuk sampel hasil ekstraksi dengan metode aerasi waterfall aerator yaitu 0,85 dan nilai Rf untuk sampel hasil ekstraksi dengan metode aerasi bubble aerator yaitu 0,87 serta Jenis mordan dapat mempengaruhi kenampakan warna yang dihasilkan serta warna pada metode aerasi waterfall aerator lebih pekat jika dibandingkan dengan metode bubble aerator.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Tri Miji Tahir - Personal Name
|
Student ID |
1906070001
|
Dosen Pembimbing |
Dodi Darmakusuma - 197107021999031003 - Dosen Pembimbing 1
Antonius R. B. Ola - 197809102005011001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Dodi Darmakusuma - 197107021999031003 - Ketua Penguji
Antonius R Basa Ola - 197809102005011001 - Penguji 1 Theodore Y.K. Lulan - 197910202003121002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
47201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Kimia
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : kupang,., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
472.01 Tah K
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |