PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI MIPA 4 SMA N 1 ROTE BARAT DAYA PADA MATERI HUKUM TERMODINAMIKA

Detail Cantuman

Skripsi

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI MIPA 4 SMA N 1 ROTE BARAT DAYA PADA MATERI HUKUM TERMODINAMIKA

XML

Penelitian in bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan rendahnya hasil belajar siswa kelas XI MIPA 4 SMA N 1 Rote Barat Daya melalui Penerapan Model Pembelajaran Two Stay Two Stray Pada Materi Hukum Termodinamika. Peneliti mengajukan penerapan model pembelajaran Two Stay Two Stary sebagai upaya meningkatkan hasil belajar fisika siswa.
Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian ini yaitu siswa kelas XI MIPA 4 SMA N 1 Rote Barat Daya berjumlah 31 orang siswa. Penelitian dilaksanakan dalam 2 siklus, masing-masing siklus terdiri dari 3 pertemuan. Sumber data dalam penelitian ini yaitu siswa kelas XI MIPA 4, guru kelas, dan data dokumen. Data yang dihimpun merupakan data kualitatif meliputi aktivitas belajar siswa dan data kuantitatif mencakup hasil belajar siswa, data pencapaian indikator hasil belajar secara individu, dan ketuntasan belajar klasikal. Teknik pengumpulan data berupa tes yang dilakukan sesudah tindakan siklus I dan siklus II (post-test), dan lembar pengamatan. Penelitian ini dinyatakan berhasil apabila hasil belajar siswa, meningkat sesuai indikator keberhasilan yang telah ditentukan yaitu, jika hasil belajar siswa memenuhi Standar Ketuntasan Minimal (KKM=75) 75% individu dan 85% secara klasikal, maka pembelajaran kognitif dikatakan berhasil. Dalam aspek psikomotor, siswa dianggap tuntas jika seluruh atau sekurang-kurangnya 75% siswa terlibat aktif dalam proses pembelajaran.
Hasil penelitian siklus I menunjukkan bahwa ketuntasan belajar siswa secara kognitif sebesar 71%, sedangkan hasil belajar peserta didik yang tidak tuntas mencapai 29%, sedangkan pada siklus II hasil belajar peserta didik yang mencapai ketuntasan 93,54%, dan hasil belajar peserta didik yang belum tuntas 6,45%. Rata-rata ketuntasan hasil belajar secara psikomotorik siswa pada siklus I 86,235 % dan siklus II 93,77%.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Asri Deabet Siok - Personal Name
Student ID
1901050009
Dosen Pembimbing
MARSI DEVID SETYAWAN BANI - 198203142008121001 - Dosen Pembimbing 1
Nikodemus U. J. Hauwali, S.Si., M.Si - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
84203
Edisi
Published
Departement
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
842.03 Sio. P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA