Skripsi
Perancangan Pasar Barang Bekas Otomotif Di Kota Kupang Dengan Pendekatan Arsitektur Hijau
XMLABSTRAK. Pasar loak/pasar barang bekas (flea market) seringkali dijumpai pada kota-kota besar dan kabupaten di Indonesia. Pasar barang bekas memperdagangkan berbagai jenis barang, salah satu jenis barang bekas yang diperdagangkan adalah barang otomotif berupa mobil dan motor. Barang otomotif yang dijual mulai dari barang berkualitas rendah sampai berkualitas tinggi dengan harga yang lebih murah. Kota Kupang sebagai Ibu Kota Provinsi merupakan pusat perdagangan dan perekonomian Provinsi Nusa Tenggara Timur. Oleh karena itu keberadaan pasar termasuk pasar barang bekas merupakan hal yang umum. Keberadaan pedagang barang bekas otomotif yang terpisah dan tidak tersedianya pasar barang bekas otomotif menjadikan pembeli kesulitan memperoleh barang bekas otomotif yang dinginkan. Hadirnya perancangan pasar barang bekas otomotif ini menjadi solusi agar penjualan barang-barang bekas otomotif ini menjadi terpusat. Konsep pendekatan arsitektur yang penulis tekankan pada bangunan pasar barang bekas otomotif ini adalah pendekatan green architecture atau arsitektur hijau menjadi topik yang menarik saat ini, salah satunya karena kebutuhan untuk memberdayakan potensi site dan menghemat sumber daya alam akibat menipisnya sumber energi tak terbarukan. Penerapan konsep arsitektur hijau yang dilakukan lebih menekankan pada prinsip aplikatifnya yaitu reduce, reuse, recycle. Konsep ini juga dapat dijadikan solusi dalam mengatasi limbah yang dihasilkan oleh aktivitas dalam pasar ini. Penanganan limbah ini membutuhkan tindakan khusus karena mempertimbangkan jenis limbah yang dihasilkan berpotensi mencemari lingkungan. Kata kunci : pasar barang bekas otomotif, arsitektur hijau, Kota Kupang, perancangan.
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Ramdan - Personal Name
|
Student ID |
1406090024
|
Dosen Pembimbing |
ROSVITAYATI UMBU NDAY - 198702252014042001 - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Rosvitayati Umbu Nday - 198702252014042001 - Ketua Penguji
Ariency Kale Ada Manu - 196802231998021001 - Penguji 1 Aplimon Jerobisonif - 197704042006041002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
23201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Arsitektur
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
232.01 Dan P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |