Hubungan Personal Hygiene, Penggunaan Sabun Mandi Bersama dan Sanitasi Lingkungan dengan Kejadian Skabies di Puskesmas Batakte, Kec. Kupang Barat

Detail Cantuman

Skripsi

Hubungan Personal Hygiene, Penggunaan Sabun Mandi Bersama dan Sanitasi Lingkungan dengan Kejadian Skabies di Puskesmas Batakte, Kec. Kupang Barat

XML

Menurut International Alliance for the Control of Scabies (2022), kasus skabies terjadi secara global memengaruhi lebih dari 130 juta orang setiap saat. Skabies dapat menyerang setiap usia baik anak-anak, orang dewasa maupun lanjut usia. Data Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang menyatakan bahwa tahun 2021-2022 kasus skabies untuk seluruh puskesmas tertinggi berturut-turut di Puskesmas Batakte sebanyak 255 kasus dan 307 kasus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan personal hygiene, penggunaan sabun mandi bersama dan sanitasi lingkungan dengan kejadian skabies di Puskesmas Batakte, Kec. Kupang Barat. Jenis penelitian ini adalah analitik observasional dengan desain case control. Populasi kelompok kasus yaitu seluruh penderita skabies dan kelompok kontrol yaitu yang tidak menderita skabies. Jumlah sampel penelitian sebanyak 42 kasus dan 42 kontrol yang dipilih menggunakan systematic random sampling. Sampel kasus dan kontrol di-matching untuk menyamakan karakteristik yaitu umur dan tempat tinggal. Setiap variabel penelitian diuji dengan uji Chi-square untuk melihat hubungannya dengan kejadian skabies. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan dengan kejadian skabies yaitu personal hygiene (p value 0,034< 0,05, OR=3,188, 95%CI 1,193-8,520) dan kepadatan hunian (p value 0,007<0,05, OR=6,500, 95%CI 1,705-24,777). Sedangkan, tidak ada hubungan dengan kejadian skabies yaitu penggunaan sabun mandi bersama (p value 1,000 > 0,05, OR=1,127, 95%CI 0,432-2,944), kepemilikan jamban (p value 1,000>0,05, OR=2,050, 95%CI 0,179-23,512), dan ketersediaan air bersih (p values 0,184 > 0,05, OR=2,400, 95%CI 0,804-7,161). Puskemas dapat mengupayakan penanganan skabies berupa peningkatan penyuluhan, pemberian poster dan leaflet tentang cara penularan skabies dan faktor-faktor penyebab skabies.
Daftar Pustaka : 41 (2013-2022)
Kata Kunci :Skabies, Personal Hygiene, Penggunaan Sabun Mandi Bersama, Sanitasi Lingkungan


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Aprilia Priskila Faot - Personal Name
Student ID
1807010126
Dosen Pembimbing
PIUS WERAMAN - 196405011984111001 - Dosen Pembimbing 1
Amelya B. Sir - 198311232008122003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Pius Weraman - 196405011984111001 - Ketua Penguji
Amelya B. Sir - 19831123200812003 - Penguji 1
Yendris Krisno Syamruth - 197911022003121001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 Fao H
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA