Skripsi
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT CERDIK PASCA COVID-19 DI KELURAHAN KAMBAJAWA KABUPATEN SUMBA TIMUR TAHUN 2023
XMLCorona virus disease-19 COVID-19 merupakan penyakit yang masih menjadi persoalan yang dihadapi oleh negara-negara di dunia termasuk Indonesia. Namun, pada tahun 2023 perkembangan penyakit COVID-19 di Indonesia menunjukkan angka penurunan kasus yang cukup tinggi. Kabupaten Sumba Timur menjadi kabupaten dengan angka positif COVID-19 terbanyak di seluruh Provinsi NTT yaitu dengan total kasus 5.599 kasus dan meninggal 143 orang. Salah satu kecamatan yang memiliki angka kasus COVID-19 terbanyak adalah Kecamatan Kota Waingapu dengan penemuan kasus per tanggal 12 November 2022 56 kasus. Kasus COVID-19 hingga saat ini masih terdapat di Kelurahan Kambajawa dengan 2 kasus tahun 2023. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan pengetahuan, sikap, pendapatan, sarana dan prasarana kesehatan dengan perilaku hidup bersih dan sehat CERDIK pasca COVID-19 di Kelurahan Kambajawa Kabupaten Sumba Timur. Jenis penelitian yang digunakan survei analitik dengan desain rancangan cross sectional. Jumlah sampel 94 orang. Penelitian ini dilaksanakan pada Agustus-September 2023. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu simple random sampling. Analisis data univariat dan bivariat dengan uji statistik Chi-Square. Hasil penelitian ini menunjukkan ada hubungan antara pengetahuan (p-value= 0,30), sikap (p-value=0,26), pendapatan (p-value=0,25) dengan perilaku hidup bersih dan sehat CERDIK pasca COVID-19 di Kelurahan Kambajawa. Tidak ada hubungan antara sarana dan prasarana kesehatan (p-value= 1,0000) dengan perilaku hidup bersih dan sehat CERDIK pasca COVID-19 di Kelurahan Kambajawa. Disarankan Kelurahan Kambajawa terus bekerja sama dengan Dinas Kesehatan untuk memperhatikan program-program kesehatan yan akan dilakukan di masyarakat salah satunya program PHBS CERDIK setelah COVID-19 agar derajat kesehatan masyarakat di Kelurahan Kambajawa terus meningkat.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Bernadetha Bita Robaka - Personal Name
|
Student ID |
1807010008
|
Dosen Pembimbing |
RIBKA LIMBU - 197410022003122001 - Dosen Pembimbing 1
Enjelita M Ndoen - 19861029 200812 2 002 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Ribka Limbu - 197410022003122001 - Ketua Penguji
Anna Henny Talahatu - 198103132008012016 - Penguji 1 Enjelita M Ndoen - 19861029 200812 2 002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
13101
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Kesehatan Masyarakat
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
132.01 ROB F
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |