Peran Penyuluh Pertanian Terhadap Peningkatan Produksi Tanaman Kubis Kelompok Tani Ruba Muri 2 Di Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Peran Penyuluh Pertanian Terhadap Peningkatan Produksi Tanaman Kubis Kelompok Tani Ruba Muri 2 Di Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang

XML

Penelitian ini dilaksanakan di Kelompok Tani Ruba Muri 2 Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang pada bulan April sampai dengan bulan Mei 2023. Penelitian ini di lakukan dengan tujuan untuk: (1) mengetahui peran penyuluh pertanian dalam meningkatkan produksi tanaman kubis, dan (2) mengetahui kendala yang di hadapi penyuluh pertanian di lapangan dalam upaya meningkatkan produksi tanaman kubis. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei. Penentuan lokasi secara sengaja, sedangkan penentuan sampel menggunakan metode sensus sebanyak 20 orang anggota Kelompok Tani Ruba Muri 2. Untuk menjawab tujuan pertama dan kedua data dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa peran penyuluh pertanian terhadap peningkatan produksi tanaman kubis sebagai edukator 80,5%, sebagai motivator 71,4%, sebagai komunikator 78,5% sebagai fasilitator 75,5%, dan sebagai konsultan 72,9%. Peran penyuluh pertanian terhadap peningkatan produksi tanaman kubis tergolong sedang karena skor rata-rata 2,26 dengan presentase pencapaian skor maksimum 75,3. Dengan demikian peran penyuluh pertanian berpengaruh dalam meningkatkan produksi tanaman kubis. Adapun kendala yang di hadapi anggota Kelompok Tani Ruba Muri 2 dalam meningkatkan produksi tanaman kubis yakni kurangnya jumlah tenaga penyuluh, karena hanya ada satu (1) penyuluh yang bertugas di wilayah tersebut menjadi salah satu hambatan yang di hadapi petani, kekurangan sarana dan prasarana, dan penyakit pada tanaman kubis.
Kata kunci:Peran Penyuluh,Holtikultura,penyuluh pertanian,tanaman kubis


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
YULIANA WANTI KASE - Personal Name
Student ID
1904020237
Dosen Pembimbing
SERMAN NIKOLAUS - 19591024 198607 1 001 - Dosen Pembimbing 1
Santhy Chamdra - 8831080018 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
SERMAN NIKOLAUS - 19591024 198607 1 001 - Ketua Penguji
Santhy Chamdra, - 8831080018 - Penguji 1
Alfetri N P Lango - 195907171986031003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54201
Edisi
Published
Departement
Agribisnis
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.01 KAS P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA