Skripsi
Mutu Pelayanan Kesehatan Puskesmas Pasir Panjang Pasca Akreditasi Tahun 2018
XMLAgar mutu pelayanan kesehatan di puskesmas berjalan dengan masksimal, maka
perlu dilakukan perbaikan kinerja secara berkelanjutan. Agar puskesmas dapat
menjalankan fungsinya dengan maksimal, perlu pengelolaan yang baik dari segi
kinerja petugas, pelayanan, maupun sumber daya yang digunakan. Masyarakat
membutuhkan pelayanan kesehatan yang tidak saja aman tapi juga bermutu. Oleh
karena itu dibutuhkan penilaian dari pihak luar dengan menggunakan standar yang
ditentukan melalui mekanisme akreditasi. Puskesmas Pasir Panjang telah
memperoleh status akreditasi utama pada tahun 2018. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui mutu pelayanan kesehatan Puskesmas Pasir Panjang pasca
akreditasi tahun 2018. Adapun dimensi mutu pelayanan kesehatan yang diteliti
adalah dimensi kompetensi teknis, efektivitas, kesinambungan, keamanan,
informasi, ketepatan waktu, dan hubungan antarmanusia. Penelitian ini
menggunakan pendekatan mix method dengan desain sequential explanatory.
Sampel penelitian terdiri dari 34 responden dan 7 informan yang dipilih dengan
teknik purposive sampling. Hasil penelitian menemukan bahwa setelah akreditasi,
mutu pelayanan kesehatan Puskesmas Pasir Panjang memperoleh hasil sebagai
berikut: dimensi kompetensi teknis 83,29%, efetivitas, 82,64%, kesinambungan
82,54%, keamanan 82,64%, informasi 82,50%, ketepatan waktu 78,23%, dan
hubungan antarmanusia 82,11%. Hasil penelitian juga menemukan bahwa setelah
pelaksanaan akreditasi, ada perubahan-perubahan yang terjadi pada mutu
pelayanan kesehatan Puskesmas Pasir Panjang berdasarkan dimensi kompetensi
teknis, efektifitas, keamanan, informasi, dan hubungan antar manusia, sedangkan
dimensi yang tidak tampak mengalami perubahan pasca akreditasi puskesmas
adalah dimensi kesinambungan dan ketepatan waktu. Memperhatikan hasil
penelitian tersebut, Puskesmas Pasir Panjang harus menerapkan sistem
manajemen mutu yang berkelanjutan untuk tetap dapat mempertahankan kualitas
pelayanannya yang sudah baik, termasuk di dalamnya mengatur tentang
kedisiplinan petugas pelayanan kesehatan, mengingat bahwa dimensi ketepatan
waktu memperoleh penilaian yang paling rendah.
Daftar Pustaka: 29 (1985-2020)
Kata Kunci: Puskesmas , Akreditasi, Mutu Pelayanan
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Lusia Dolorosa Ires Fernandez - Personal Name
|
Student ID |
1607010128
|
Dosen Pembimbing |
KENJAM YOSEPH - 195902271986011001 - Dosen Pembimbing 1
DOMINIRSEP OVIDIUS DODO - 198609122008121002 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Kenjam Yoseph - 195902271986011001 - Ketua Penguji
Dominirsep Ovidius Dodo - 198609122008121002 - Penguji 1 Serlie K A Littik - 197709232006042002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
13101
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Kesehatan Masyarakat
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
132.0.1 Fernandez M
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |