PERBANDINGAN DAYA FERTILITAS INDUK BABI LANDRACE YANG DIINSEMINASI PADA 36 DAN 48 JAM PASCA ESTRUS ALAMI

Detail Cantuman

Skripsi

PERBANDINGAN DAYA FERTILITAS INDUK BABI LANDRACE YANG DIINSEMINASI PADA 36 DAN 48 JAM PASCA ESTRUS ALAMI

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui waktu yang tepat dalam melakukan inseminasi terhadap daya fertilitas induk babi landrace. Materi penelitian yang digunakan adalah 12 ekor induk babi landrace yang sudah pernah beranak dan dipelihara secara intensif dalam kandang individu. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap, yang terdiri dari dua perlakuan dan enam ulangan. Perlakuan P1: babi di IB 36 jam setelah estrus dan P2: babi di IB 48 jam setelah estrus. Pengamatan estrus dilakukan tiga kali sehari bersamaan dengan pembersihan kandang dan pemberian pakan, yaitu pada pukul 6.00-8.00 pagi, 12.00-13.00 siang dan 16.00-18.00 sore. Tanda-tanda estrus yang diamati adalah keluarnya cairan dari vagina, vulva membengkak dan kemerahan. Parameter yang diuji yaitu, non return rate (NRR), angka kebuntingan, rasio jenis kelamin (jantan dan betina), dan jumlah anak sekelahiran. Data hasil penelitian dianalisis statistik Uji-t menggunakan SPSS 26.0. Hasil penelitian menunjukkan tidak berbeda nyata (P>0,05) terhadap variabel angka kebuntingan dan NRR, dengan nilai yang sama yaitu 100,00±0,00%, demikian juga pada variabel jumlah anak sekelahiran sebesar P1: 9,00±2,36 ekor dan P2: 10,50±1,04 ekor, rasio jenis kelamin jantan P1: 0,58±0,09 ekor dan P2: 0,54±0,09 ekor, rasio jenis kelamin betina P1: 0,42±0,09 ekor dan P2: 0,46±0,09 ekor. Dapat disimpulkan bahwa inseminasi pada 36 jam dan 48 jam setelah estrus alami adalah merupakan waktu yang tepat.
Kata kunci: Angka kebuntingan, jumlah anak sekelahiran, NRR, rasio jenis kelamin, waktu IB


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Adriana Peda Bani - Personal Name
Student ID
1905030006
Dosen Pembimbing
Welmintje M. Nalley - 19600825 198503 2 001 - Dosen Pembimbing 1
Ni Made Paramita Setyani - 19960311 202203 2 011 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Welmintje Marlene Nalley - 19600825 198503 2 001 - Ketua Penguji
Ni Made Paramita Setyani - 19960311 202203 2 011 - Penguji 1
Thomas Mata Hine - 196605051992031003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54231
Edisi
Published
Departement
Peternakan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
54231 Ban P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA