Analisis Penerapan Akuntansi Lingkungan Sebagai Pertanggungjawaban Sosial di Rumah Sakit Umum Daerah S.K. Lerik Kota Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Penerapan Akuntansi Lingkungan Sebagai Pertanggungjawaban Sosial di Rumah Sakit Umum Daerah S.K. Lerik Kota Kupang

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan akuntansi lingkungan sebagai pertanggungjawaban sosial di Rumah Sakit Umum S.K Lerik dan mengetahui upaya yang dilakukan rumah sakit untuk mengurangi dampak lingkungan yang ditimbulkan akibat kegiatan operasional rumah sakit dan untuk mengetahui pelaporan biaya-biaya apa saja yang telah dikeluarkan oleh rumah sakit. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitian deskriptif. Informan penelitian adalah staf bagian keuangan, staf bagian sanitasi,pengunjung/pasien serta masyarakat yang ditentukan berdasarkan teknik purposive sampling. Penelitian dilakukan dalam empat tahap yakni: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa Rumah Sakit Umum Daerah S.K Lerik Kupang telah melakukan tahapan perlakuan akuntansi untuk biaya pengelolaan limbah dan mengakui biaya lingkungan yang terjadi sebagai biaya operasional, pengakuan tersebut menggunakan metode akrual basis. Rumah sakit dalam mengukur biaya dalam hal pengelolaan limbah adalah berdasarkan harga perolehan pada tahun atau anggaran sebelumnya (Historical Cost). Pelaporan biaya lingkungan secara bersama-sama ke dalam satu laporan keuangan. Biaya dicantumkan ke dalam pos biaya operasional. Rumah Sakit Umum Daerah S.K Lerik Kupang sudah mengelola limbahnya dengan baik, limbah dirumah sakit terbagi menjadi dua yaitu limbah cair dan limbah padat, limbah cair dikelola dengan mesin IPAL menggunakan sistem BIO FILTER an-aerobic dan limbah padat dikelola dengan mesin insenerator.
Kata Kunci: Akuntansi Lingkungan, Biaya Lingkungan, Limbah, Rumah Sakit, Tanggungjawab Sosial


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Yuliana Benedikta Dau - Personal Name
Student ID
1910020207
Dosen Pembimbing
Minarni A. Dethan - 198507152012001012 - Dosen Pembimbing 1
YOHANA FEBIANI ANGI - 198502022009122002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Minarni Anaci Dethan - 198507152010122001 - Ketua Penguji
Yohana Febiani Angi - 198502022009122002 - Penguji 1
Fransina W Ballo - 198005032006042002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
62201
Edisi
Published
Departement
Akuntansi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
622.01 Dau A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA