Skripsi
PENGARUH LEVEL EKSTRAK DAUN KELOR KERING DALAM PENGENCER AIR KELAPA DAN KUNING TELUR MUDA TERHADAP KUALITAS SPERMATOZOA BABI LANDRACE
XMLTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun kelor kering
(EDKK) dalam pengencer air kelapa muda (AKM) dan kuning telur (KT) terhadap kualitas
semen cair babi landrace. Semen dikoleksi satu kali seminggu menggunakan metode masase
dari 1 ekor babi jantan landrace berumur 2 tahun dengan kodisi organ reproduksi yang
normal. Semen yang telah diencerkan disimpan dalam cold box pada suhu 18-200
C dan
dievaluasi motilitas, viabilitas, abnormalitas dan daya tahan hidup spermatozoa setiap 8 jam.
Rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap yang terdiri atas enam perlakuan
dan lima ulangan sehingga terdapat 30 unit percobaan yaitu AKM 2,4 mL + KT 0,6 mL (P0),
AKM 2,4 mL + KT 0,6 mL + EDKK 0,03 mL (P1), AKM 2,4 mL + KT 0,6 mL + EDKK
0,06 mL (P2), AKM 2,4 mL + KT 0,6 mL + EDKK 0,09 mL (P3), AKM 2,4 mL + KT 0,6
mL + EDKK 0,12mL (P4), AKM 2,4 mL + KT 0,6 Ml + EDKK 0,15 mL (P5). Hasil
penelitian menunjukkan bahwa spermatozoa yang disimpan selama 24 jam dalam perlakuan
AKM 2,4 mL + KT 0,6 mL + EDKK 0,03 mL (P1) memiliki motilitas 43% viabilitas 59,40%
abormalitas 4,40% dan daya tahan hidup 26,40 jam lebih bagus (P<0,05) daripada kelima
pengencer lainnya, sedangkan abnormalitas dan daya tahan hidup spermatozoa dalam kelima
perlakuan berbeda nyata (P<0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah Penambahan
ekstrak daun kelor kering 0,03 mL ke dalam pengencer air kelapa muda kuning telur mampu
mempertahankan motilitas, viabilitas, abnormalitas dan daya tahan hidup spermatozoa babi
landrace hingga 24 jam penyimpanan.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Efraim Na'u - Personal Name
|
Student ID |
1905030333
|
Dosen Pembimbing |
PETRUS KUNE - 196612311992031011 - Dosen Pembimbing 1
FRANKY M S TELUPERE - 196309181987121001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Petrus Kune - 196612311992031011 - Ketua Penguji
Franky M S Telupere - 196309181987121001 - Penguji 1 Aloysius Marawali - 196004141989031001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54231
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Peternakan, Kelautan dan Perikanan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
54231 Na'u P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |