Analisis Peran Pemerintah Desa Dalam Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa Di Desa Ile Padung Kecamatan Lewolema Kabupaten Flores Timur Tahun 2018(Studi kasus kegagalan Pemerintah Desa dalam pengelolaan BUMDes Sinar Leworahang )

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Peran Pemerintah Desa Dalam Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa Di Desa Ile Padung Kecamatan Lewolema Kabupaten Flores Timur Tahun 2018(Studi kasus kegagalan Pemerintah Desa dalam pengelolaan BUMDes Sinar Leworahang )

XML

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan peran pemerintah desa dalam pengelolaan Badan Usaha Milik Desa di Desa Ile Padung Kecamatan Lewolema Kabupaten Flores Timur. Dengan adanya berbagai potensi yang dimiliki sehingga Pemerintah desa membentuk sebuah Badan Usaha Milik Desa pada tahun 2016, dengan tujuan untuk memperkuat perekonomian masyarakat desa. Dalam proses pengelolaan Badan Usaha Milik Desa tidak terlepas dari peran pemerintah desa antara lain melalui pembentukan, pengevaluasian dan juga sebagai pengawasan pengelolaan Badan Usaha Milik Desa. Jenis penelitian yang digunakan penulis ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Tekni pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknis analisis data terdapat 3 tahap yanki, tahap reduksi data, tahap penyajian data, dan tahap verifikasi data.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan peneliti dapat diambil kesimpulan bahwa, peran pemerintah desa Ile Padung masih belum maksimal dalam Proses perencanaan dan pengelolaan BUMDes. Pemilihan pengurus dirasa kurang efektif dikarenakan masih mengandalkan faktor kekeluargaan tanpa memperhatikan SDM yang dimiliki. Terlebih lagi masih kurangnya pengawasan dari pemerintah desa sehingga menimbulkan berbagai persoalan yang berakibat pada kegagalan dari pengelolaan BUMDes Sinar Leworahang Adapun faktor-faktor menjadi sangat berpengaruh dalam proses pengelolaan BUMDes yaitu, kurangnya sosialisasi serta partisipasi masyarakat.

Kata kunci : Peran, Pengelolaaan dan BUMDes


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1803040058
Dosen Pembimbing
AKHMAD SYAFRUDDIN - 198403252019031004 - Dosen Pembimbing 1
YOHANES FISHER KEON - 0822068501 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
AKHMAD SYAFRUDDIN - 198403252019031004 - Ketua Penguji
YOHANES FISHER KEON - 0822068501 - Penguji 1
Rex Tiran - 199111292019031013 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
67201
Edisi
Published
Departement
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
672.01 RIB A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA