Strategi Pengembangan Pemasaran Kakao (Theobroma Cacao L.) Dalam Meningkatkan Pendapatan Petani (Studi Kasus di Desa Sanggarhorho Kecamatan Nangapanda Kabupaten Ende)

Detail Cantuman

Skripsi

Strategi Pengembangan Pemasaran Kakao (Theobroma Cacao L.) Dalam Meningkatkan Pendapatan Petani (Studi Kasus di Desa Sanggarhorho Kecamatan Nangapanda Kabupaten Ende)

XML

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui saluran pemasaran kakao di Desa Sanggarhorho Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, 2) Mengetahui faktor-faktor internal dan eksternal apa yang terdapat pada pengembangan pemasaran kakao di Desa Sanggarhorho Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, 3) Merumuskan alternative strategi yang dapat diterapkan dalam pengembangan kakao di Desa Sanggarhorho Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Populasi dalam penelitian ini diambil dari Desa Sanggarhorho Kecamatan Nangapanda Kabupaten Ende yang berjumlah 125 orang. Penentuan sampel menggunakan metode Simple Random Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 31 responden. Data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis SWOT, hasil penelitian menunjukan bahwa faktor internal yang mempengaruhi pengembangan pemasaran kakao di Desa Sanggarhorho adalah: (1) Tersediannya lahan dan agroklimat,(2) Produksi dan kualitas kakao,(3) kakao sebagai sumber pendapatan,(4) Jumlah petani,(5) bibit kakao mudah didapatkan,(6) Penggunaan teknologi yang masih sederhana,(7) manajerial petani lemah,(8) Umur tanaman kakao sudah tua,(9) Serangan hama dan penyakit. Sedankan faktor eksternal yang mempengaruhi pengembangan pemasaran kakao di Desa Sanggarhorho adalah:(1) Harga kakao kering yang tinggi,(2) Target pasar yang jelas,(3) kakao mudah diuangkan,(4) perubahan iklim/cuaca tidak menentu,(5) Harga kakao tidak dapat diprediksi,(6) Lembaga pendukung,(7) Prasarana dan sarana transportasi. Berdasarkan hasil analisis SWOT didapatkan nilai IFAS (Internal Strategic Factors Analysis Summary) sebesar 1,8 dan EFAS (Eksternal Strategic Factors Analysis Summary) sebesar 1,48 berada pada kuadran I, maka strategi pengembangan yang cocok untuk strategi pengembangan kakao adalah strategi agresif yang artinya usaha tersebut sangat dimungkinkan untuk terus berkembangan, meningkatkan pertumbuhan dan meraih kemajuan secara maksimal, dimana strategi agresif ini merupakan kondisi yang sangat menguntungkan, peluang dan kekuatan begitu besar sehingga pelaku usaha bisa memanfaatkan peluang dan kekuatan yang ada secara maksimal.
Kata Kunci: Strategi, Pengembangan, Kakao, SWOT,


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1904020229
Dosen Pembimbing
PAULUS UN - 19621231198803101 - Dosen Pembimbing 1
MARIA BANO - 19610815 198901 2 001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Paulus Un - 19621231198803101 - Ketua Penguji
MARIA BANO - 19610815 198901 2 001 - Penguji 1
Maximilian M.J. Kapa - 19580714 198403 1 003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54201
Edisi
Published
Departement
Agribisnis
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.01 NOH S
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA