Pengaruh Komunikasi Pemasaran Berbasis Digital Marketing Terhadap Keputusan Peserta Didik LP3I College Kupang Dalam Memilih Lembaga Pendidikan

Detail Cantuman

Skripsi

Pengaruh Komunikasi Pemasaran Berbasis Digital Marketing Terhadap Keputusan Peserta Didik LP3I College Kupang Dalam Memilih Lembaga Pendidikan

XML

Salah satu strategi komunikasi pemasaran yang tengah marak diminati adalah digital marketing yang memanfaatkan teknologi sebagai media komunikasi dalam melakukan aktivitas pemasaran. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh komunikasi pemasaran berbasis digital marketing terhadap keputusan peserta didik LP3I College Kupang dalam memilih lembaga pendidikan. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode survey. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen kuesioner berbentuk google form yang disebarkan secara online pada 57 peserta didik LP3I College Kupang. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis linear sederhana, koefisien determinasi dan uji parsial (uji-t) dengan bantuan IBM Spss 25 for windows. Teori yang digunakan adalah S- R (Stimulus Response). Hasil dari penelitian ini ditemukan nilai Y = 17,582 +0,421X, dengan nilai hasil thitung 6,993 > ttabel 2,0040 menunjukkan bahwa hipotesis H1 diterima dan H0 ditolak. Maka variabel digital marketing (X) memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel keputusan memilih (Y). Jika dikaitkan dengan teori S-R (Stimulus Response) artinya setelah para peserta didik memperoleh stimulus atau rangsangan berupa unggahan informasi digital marketing yang berkaitan dengan LP3I College Kupang di akun media sosial instagram @lp3i.kupang akan mendorong mereka untuk memberikan reaksi positif yang menjadi respon (efek) dalam mengambil keputusan untuk memilih lembaga pendidikan LP3I College Kupang.

Kata Kunci : Komunikasi Pemasaran, Digital Marketing, Keputusan Memilih


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1903050009
Dosen Pembimbing
MAS'AMAH - 197906172008012020 - Dosen Pembimbing 1
Herman E. Seran - 199110142022031006 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Mas'amah - 197906172008012020 - Ketua Penguji
Herman E. Seran - 199110142022031006 - Penguji 1
Lukas Lebi Daga - 195911121987021001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
70201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Komunikasi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
702.01 Azh P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA