Skripsi
UPAYA PRE-EMTIF PENEGAK HUKUM DALAM MENGURANGI ANGKA KRIMINALITAS DI KOTA KUPANG
XML
Atas dasar tersebut di atas maka penulis mengangkat masalah pokok sebagai berikut : bagaimana prosedur atau mekanisme dari upaya pre-emtif penegak hukum dalam mengurangi kriminalitas di Kota Kupang, apa saja faktorfaktor yang menghambat penanggulangan kriminalitas di Kota Kupang, dan bagaimana dampak dari adanya upaya pre-emtif penegak hukum dalam mengurangi angka kriminalitas di Kota Kupang?Penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis empiris, yakni penelitian yang datanya langsung diperoleh dari lokasi penelitian terhadap responden(narasumber). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa prosedur atau
mekanisme upaya pre-emtif penegak hukum dalam rangka mengurangi kriminalitas di Kota Kupang yakni memberikan sosialisasi, himbauan,penyuluhan hukum serta pembinaan kepada masyarakat yang dilakukan secara berkala memahami tentang hukum dan tidak memiliki niat melakukan kejahatan. Terdapat beberapa hal yang menjadi penghambat penegak hukum dalam melakukan upaya penanggulangan yakni rendahnya kesadaran masyarakat dalam memahami hukum, keterbatasan sarana dan prasarana untuk dapat menjangkau rata seluruh wilayah, dan keterbatasan personil di lapangan. Dampak setelah dilakukannya
upaya-pre-emtif oleh penegak hukum dalam mengurangi kriminalitas di Kota Kupang dalam kurun waktu dua tahun terakhir (2019-2020), kriminalitas di Kota Kupang mengalami penurunan sebesar 30,75% sehingga dapat disimpulkan bahwa upaya pre-emtif dari penegak hukum cukup berhasil mengurangi kriminalitas di kota Kupang. Saran yang dapat dikemukakan peneliti ialah: perlunya perhatian dari masyarakat untuk berpartisipasi meningkatkan kesadaran hukum, penegak hukum serta pemerintah perlu memperhatikan sarana dan prasarana agar upaya mengurangi kriminalitas berjalan maksimal, perlu ditingkatkan kegiatan sosialisasi mengurangi kriminalitas supaya dapat lebih baik dalam mengurangi kriminalitas.
Kata Kunci : Upaya pre-emtif Penegak Hukum, Faktor Penghambat, dan kriminalitas
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
NELIASARI AMELIA KALLE - Personal Name
|
Student ID |
1702010011
|
Dosen Pembimbing |
NIKOLAS MANU - 195805261987041001 - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Nikolas Manu - 195805261987041001 - Ketua Penguji
Deddy R Ch Manafe - 197102141998021001 - Penguji 1 Adrianus Djara Dima - 196604071990031001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
74201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Hukum
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
742.01 KAL U
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |