Uji Kemampuan Ekstrak Daun Gamal sebagai Inhibitor Alami Korosi pada Logam Besi

Detail Cantuman

Skripsi

Uji Kemampuan Ekstrak Daun Gamal sebagai Inhibitor Alami Korosi pada Logam Besi

XML

Telah dilakukan penelitian dengan judul Uji Kemampuan Ekstrak Daun Gamal sebagai Inhibitor Alami Korosi pada Logam Besi yang bertujuan untuk dapat mengetahui kadar tanin yang terkandung dalam ekstrak etanol daun gamal, untuk dapat mengetahui pengaruh konsentrasi dan waktu perendaman dan juga efektifitas ekstrak etanol daun gamal sebagai inhibitor korosi pada logam besi. Penelitian ini menggunakan metode maserasi dan metode kehilangan berat (weigth loss). Hasil penelitian menunjukkan rata-rata kadar tanin yang diperoleh sebesar 40,97%. Konsentrasi dan waktu perendaman berpengaruh terhadap laju korosi pada plat besi, dimana semakin besar konsentrasi inhibitor dan lamanya waktu perendaman maka nilai laju korosi semakin kecil. Nilai laju korosi terkecil terdapat pada hari ke 10 dengan konsentrasi inhibitor 10 % yaitu 0,0077 cm/thn untuk media korosif NaCl 3%, sedangkan untuk media korosif H2O nilai laju korosi terkecil yaitu 0,0079 cm/thn. Nilai efisiensi inhibisi tertinggi pada media korosif NaCl 3% pada konsentrasi 10% dan lamanya waktu perendaman selama 10 hari yaitu 96,56% sedangkan unuk media korosif H2O sebesar 69,84%. Dengan adanya kenaikan nilai efisiensi inhibisi dapat dinyatakan bahwa ekstrak daun gamal mampu menurunkan laju korosi pada plat besi.
Kata kunci : Daun Gamal, Inhibitor, Laju Korosi. Weight Loss.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1806070015
Dosen Pembimbing
TITUS LAPAILAKA - 198406162008121002 - Dosen Pembimbing 1
SHERLY M F LEDOH - 197905302005012002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Titus Lapailaka, S.Si., M.Si - 198406162008121002 - Ketua Penguji
S. M. F. Ledoh - 197905302005012002 - Penguji 1
Reinner I. Lerrick., S.Si., M.Sc., Ph.D - 197907032005011002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
47201
Edisi
Published
Departement
Kimia
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
472.01 Wil U
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA