Pengaruh Pemberian Pakan Komplit Berbahan Dasar Lamtoro dan Silase Jerami Jagung dengan Imbuhan Zn Biokompleks terhadap Tingkah Laku Makan Kambing Lokal Jantan

Detail Cantuman

Skripsi

Pengaruh Pemberian Pakan Komplit Berbahan Dasar Lamtoro dan Silase Jerami Jagung dengan Imbuhan Zn Biokompleks terhadap Tingkah Laku Makan Kambing Lokal Jantan

XML

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pakan komplit berbahan dasar lamtoro dan silase jerami jagung dengan imbuhan Zn biokompleks terhadap tingkah laku makan ternak kambing lokal jantan. Pengujian dilakukan terhadap kambing lokal jantan berumur 1-1,5 tahun sebanyak 4 ekor dengan kisaran berat badan 19,1-21,77kg (rataan 20,69kg). Metode yang digunakan adalah metode eksperimen dengan menggunakan Rancangan Bujur Sangkar Latin (RBSL) terdiri dari 4 perlakuan dan 4 periode sebagai ulangan. Perlakuan dalam penelitian ini adalah P0: lamtoro 100% (kontrol), P1: lamtoro 70% + silase jerami jagung 20% + konsentrat 10%, P2: lamtoro 60% + silase jerami jagung 30% + konsentrat 10%, P3: lamtoro 50% + silase jerami jagung 40% + konsentrat 10%; pemberian pakan imbuhan Zn biokompleks sebanyak 100mg untuk setiap perlakuan. Parameter yang diamati adalah lama makan, lama ruminansi dan lama istirahat. Hasil yang diperoleh rataan umum lama makan = 473 menit/24 jam, lama ruminansi = 491 menit/24 jam dan lama istirahat = 476 menit/24 jam. Analisis statistik menunjukkan bahwa perlakuan berpengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap tingkah laku makan ternak kambing lokal jantan. Kesimpulan yang dapat diambil yaitu pemberian pakan komplit berbahan dasar lamtoro, silase jerami jagung sampai 40% dan konsentrat 10% dengan imbuhan Zn biokompleks memberikan pengaruh yang relatif sama terhadap tingkah laku makan ternak kambing lokal jantan.

Kata Kunci : Kambing lokal jantan, pakan komplit, silase jerami jagung, tingkah laku makan, Zn biokompleks


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1805030183
Dosen Pembimbing
Yohanis Umbu Laya Sobang - 196612071992031004 - Dosen Pembimbing 1
Upik Syamsiar Rosnah - 19670616 199203 2 001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Yohanis Umbu Laya Sobang - 196612071992031004 - Ketua Penguji
Upik Syamsiar Rosnah - 196706161992032001 - Penguji 1
Daud Amalo - 196309161990031001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54231
Edisi
Published
Departement
Peternakan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.31 Yod P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA