Kontribusi Ragam Usahatani Terhadap Pendapatan Rumah Tangga Petani Daerah Aliran Sungai Di Kecamatan Raihat Kabupaten Belu

Detail Cantuman

Skripsi

Kontribusi Ragam Usahatani Terhadap Pendapatan Rumah Tangga Petani Daerah Aliran Sungai Di Kecamatan Raihat Kabupaten Belu

XML

Usahatani memiliki jenis yang beragam baik dari usahatani tanaman pangan maupun tanaman lain yang memiliki jenis dan sifat yang berbeda. Desa Mamutin Dan Desa Tohe memiliki usahatani tanaman pangan dan hortikultur dengan pontensi yang sangat tinggi untuk dikembangkan. Permasalahan yang dijumpai adalah berapa besar nilai ekonomi dari beragam cabang usahatani tersebut. Karena dengan nilai ekonomi yang cukup mendorong petani mengembangkan usahataninya. Tujuan penelitian ini mempelajari sumbangan ragam usahatani dan non usahatani dalam ekonomi rumahtangga. Lokasi penelitian ditentukan secara purposive sampling dengan pertimbangan keberagaman cabang usahatani yang ada di kedua desa. Populasi penelitian ini adalah rumahtangga yang menanam tanaman pangan dan hortikultura. Rumahtangga contoh ditetapkan secara acak sebanyak 73 responden. Data dikumpullan dianalisa dengan statistik deskriptif. Rata-rata pendapatan rumah tangga petani secara keseluruhan di Kecamatan Raihat yang berasal dari usahatani (tanaman pangan dan hortikultura) sebesar Rp. 24.975.808, dan berasal dari usahaternak sebesar Rp. 19.940.500. Rata-rata pendapatan berasal dari luar usahatani di Kecamatan Raihat sebesar Rp.6.716.500. Kontribusi beragam pendapatan terhadap pendapatan rumahtangga di Kecamatan Raihat pertanian arti luas (tanaman dan ternak) masih memegang peranan penting yakni sebesar 86,99%. Kontribusi ini dirinci dari tanaman pangan 48,37% dan usahaternak 38,62%. Sedangkan kontribusi dari luar usahatani hanya sebesar 13,01%.

Kata Kunci ; Usahatani, Kontribusi, Pendapatan Rumah tangga


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
YOHANES ALTO MODO - Personal Name
Student ID
1604020021
Dosen Pembimbing
MADE TUSAN SURAYASA - 19590718 198792 1 001 - Dosen Pembimbing 1
SELFIUS P N NAINITI - 196112301986011001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Made T. Surayasa - 195907181987021001 - Ketua Penguji
Selfius P N Nainiti - 196112301986011001 - Penguji 1
Johanna Suek - 196401291987022001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54201
Edisi
Published
Departement
Agribisnis
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.01 MOD K
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA