Klasifikasi Faktor–Faktor yang Mempengaruhi Prestasi Akademik Mahasiswa Pendidikan Matematika FKIP UNDANA dengan Metode Chaid

Detail Cantuman

Skripsi

Klasifikasi Faktor–Faktor yang Mempengaruhi Prestasi Akademik Mahasiswa Pendidikan Matematika FKIP UNDANA dengan Metode Chaid

XML

ABSTRAK

Klasifikasi Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Prestasi Akademik Mahasiswa Pendidikan Matematika FKIP UNDANA Dengan Metode CHAID

Janrino J.R. Fanggidae (1701030027)
Pembimbing (I) Dr. Ch.K. Ekowati, M.Si
Pembimbing (II) Dra. Juliana M.H. Nenohai, M.Pd./ Patrisius A. Udil, M.Pd.

Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana klasifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi prestasi akademik mahasiswa pendidikan matematika FKIP UNDANA dengan metode CHAID. Oleh karena itu, untuk menjawab masalah tersebut, peneliti melakukan penelitian dengan tujuan untuk mengetahui klasifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi prestasi akademik mahasiswa pendidikan matematika FKIP UNDANA dengan metode CHAID.
Jenis penelitian ini adalah penelitian terapan di bidang statistika. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah kuesioner online yang dibagikan kepada minimal 150 mahasiswa pendidikan matematika FKIP UNDANA dengan lama kuliah minimal 1 tahun, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data kuantitatif yang menggunakan metode CHAID dengan uji statistik yang digunakan adalah uji chi-square.
Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa (1) klasifikasi dengan metode CHAID menghasilkan diagram pohon keputusan yang menunjukan hasil klasifikasi, dimana terdapat 2 variabel yang berhubungan signifikan terhadap prestasi akademik mahasiswa yaitu jalur masuk mahasiswa dan rata-rata nilai UN mahasiswa; (2) hasil klasifikasi CHAID akan memprediksi mahasiswa yang memiliki nilai IPK dengan predikat sangat memuaskan dimana mahasiswa yang memiliki nilai IPK dengan predikat sangat memuaskan tertinggi adalah mahasiswa yang masuk lewat jalur SNMPTN sedangkan mahasiswa yang memiliki nilai IPK dengan predikat sangat memuaskan terendah adalah mahasiswa yang masuk lewat jalur SBMPTN atau MANDIRI dan yang mempunyai rata-rata nilai UN >70,00; (3) Berdasarkan confusion matrix maka model klasifikasi yang terbentuk lebih cocok untuk melihat mahasiswa yang memiliki nilai IPK berada dalam kelas 3,00–3,50 atau predikat sangat memuaskan, dilihat dari tingkat sensitivitasnya sebesar 100%.

Kata kunci : Prestasi Akademik Mahasiswa, Klasifikasi, Metode CHAID


Detail Information

Item Type
Penulis
Fanggidae, Janrino J.R. - Personal Name
Student ID
1701030027
Dosen Pembimbing
Juliana M. H. Nenohai - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Juliana M. H. Nenohai - 19640702 199303 2 005 - Penguji 1
Wara Sabon Dominikus - 196708041993031003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
84202
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Matematika
Kontributor
Patrisius A. Udil - Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
842.02 FAN K
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA