Persepsi Masyarakat Desa Samasoge Terhadap Usaha Budidaya Kerang Mutiara (Pincata Maxima) (Studi Kasus Di Desa Samasoge Kecamatan Wotan Ulumado Kebupaten Flores Timur)

Detail Cantuman

Skripsi

Persepsi Masyarakat Desa Samasoge Terhadap Usaha Budidaya Kerang Mutiara (Pincata Maxima) (Studi Kasus Di Desa Samasoge Kecamatan Wotan Ulumado Kebupaten Flores Timur)

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi masyarakat Desa Samasoge terhadap usaha budidaya kerang mutiara (Pinctada maxima) Studi kasus di Desa Samasoge Kecamatan Wotan Ulumado Kabupaten Flores Timur. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Dengan jenis pendekatan kualitatif adalah studi kasus. Teknik pengumpulan data kualitatif menggunakan teknik wawancara, observasi dan studi dokumen. Informan dalam penelitian ini berjumlah 17 orang. Persepsi yang diteliti sebagai fokus penelitian, yaitu persepsi ekonomi, persepsi lingkungan, persepsi keamanan, persepsi relasi sosial. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah hasil pemikiran sendiri.
Hasil penelitian keberadaan usaha budidaya kerang mutiara memberikan keuntungan sekaligus kerugian bagi masyarakat Desa Samasoge. Adanya usaha ini dibukanya lapangan pekerjaan kepada masyarakat dan adanya uang kontribusi untuk APBDes, namun disisi lain masyarakat nelayan kehilangan pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan hidup, karena luas laut yang ada di Desa Samasoge digunakan untuk budidaya kerang mutiara. Terdapat 15 masyarakat nelayan kehilangan pekerjaan dan terpaksa merantau ke malaysia sebagai TKI untuk mendapatkan penghasilan yang bisa mencukupi kebutuhan hidup keluarganya. Lingkungan Desa Samasoge yang semakin kotor disebabkan limbah dari usaha budidaya kerang muttiara di buang ke tepi pantai. Keamanan Desa Samasoge yang buruk karena tingkat kecemburuan sosial masyarakat yang meningkat. Relasi sosial masyarakat menjadi sulit dalam berinteraksi karena jalur tempuh untuk ke Desa Samasoge di tutup.
Adapun saran yang dapat diberikan menjadi masukan untuk pemerintah Desa Samasoge seharunysa lebih tegas dalam mengambil kebijakan yang tidak menyebabkan satu pihak merasa untung dan dirugikan. Kepada pihak usaha budidaya kerang mutiara harus bisa membrikan lahan untuk masyarakat nelayan dan pedagang beraktivitas demi memenuhi kebutuhan hidupnya dan juga untuk masyarakat harus bisa berusara untuk mendapatkan hak dan kewajiban.
Kata Kunci: Persepsi Masyarakat Desa Terhadap Usaha Budidaya Kerang Mutiara.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
MUSLIMIN AZHARI - Personal Name
Student ID
2003010059
Dosen Pembimbing
DOMINIKUS FERNANDES - 196007191988031001 - Dosen Pembimbing 1
ALFRED OMRI ENA MAU - 198104272006041002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Dominikus Fernandes - 196007191988031001 - Ketua Penguji
Alfred O. Ena Mau - 198104272006041002 - Penguji 1
Laurensius P Sayrani - 197802052006041001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63201
Edisi
Published
Departement
Administrasi Negara
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.01 AZH P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA