Skripsi
Penerapan Model Pembelajaran Jas (Jelajah Alam Sekitar) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Ekosistem Kelas VII SMP Sancta Familia Kupang
XMLHasil belajar adalah kemampuan siswa yang dicapai setelah melalui proses belajar mengajar yang dapat dilihat pada hasil tes evaluasi akhir pembelajaran. Upaya untuk meningkatkan hasil belajar siswa yang rendah dan belum mencapai target. Salah satu cara untuk meningkatkan hasil belajar tersebut adalah menerapkan model pembelajaran JAS (Jelajah Alam Sekitar). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa kelas VIIA SMP Sancta Familia Kupang dengan menerapkan model pembelajaran JAS.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan pengambilan data melalui lembar observasi kegiatan belajar siswa dan kegiatan mengajar guru. Analisis data yang gunakan pada penelitian adalah deskriptif kualitatif dan kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukan bahwa adanya peningkatan hasil belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran JAS (Jelajah Alam Sekitar). Yang terbukti pada data yang diperoleh pada Siklus I hasil belajar siswa 26,08% pada siklus II 82,6% dan peningkatan dari siklus I ke siklus II sebesar 54,5% dengan kualifikasi berhasil pada siklus II. Kegiatan belajar siswa oleh observer pada siklus I adalah 57,06% pada siklus II adalah 81,5% terjadi peningkatan dari siklus I ke siklus II sebesar 24,4%. Sedangkan aktivitas Guru (peneliti) pada siklus I adalah 57,5% siklus II adalah 82,5% dan terjadi peningkatan dari siklus I ke siklus II sebesar 25%.
Kata Kunci:Model JAS, Hasil Belajar
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
WELYANA KORO - Personal Name
|
Student ID |
1901040008
|
Dosen Pembimbing |
ANGELA GABRIELA LIKA - 196402281989032002 - Dosen Pembimbing 1
Mario j. Santrum - 196405241992031002 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
PAULUS TAEK - - Ketua Penguji
Angela Gabriela Lika - 196402281989032002 - Penguji 1 MARIO J. SANTRUM - 1961405241992031002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
84205
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
842.05 KOR P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |