PERAN GURU PPKn DALAM MEMBINA SIKAP KEDISIPLINAN PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 KUPANG

Detail Cantuman

Skripsi

PERAN GURU PPKn DALAM MEMBINA SIKAP KEDISIPLINAN PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 KUPANG

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana Bagaimana peran guru PPKn dalam membina sikap kedisiplinan pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kupang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif analisis dengan sumber data primer yaitu wawancara dengan 12 orang narasumber yaitu guru PPKn kelas VII, Guru PPKn Kelas VIII dan IX dan 8 orang siswa dari kelas VIII SMP Negeri 1 Kupang. Sumber data sekunder yaitu dokumentasi terkait penelitian. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pada informen di SMP Negeri 1 Kupang dapat disimpulkan bahwa sikap kedisiplinan merupakan hal menaati tata tertib disegala aspek kehidupan baik agama, budaya, sekolah dan pergaulan dimanapun. Dengan berdisiplin seorang akan mengetahui dan membedakan apa yang harus dilakukan dan apa yang tidak harus dilakukan. Sikap kedisiplinan juga dibedakan menjadi dua yaitu kedisiplinan waktu dan kedisiplinan perbuatan, contohnya datang sekolah tidak tepat waktu, bolos sekolah terlambat mengumpulkan tugas dan lain sebagainya. Berdasarkan pada permasalahan diatas maka peran guru diperlukan dalam membina sikap kedisiplinan peserta didiknya. Adapun peran guru PPKn dalam membina sikap kedisiplinan pada siswa, antara lain 1). Guru berperan sebagai pendidik, pengarah dan motivator dalam mengarahkan dan memberikan penjelasan terkait aturan tata tertib secara tegas serta menjelaskan akibat dari tidak disiplin dapat berpengaruh terhadap hasil belajarnya. 2). Guru berperan sebagai pendidik, mediator dan inspirator dalam hal guru menjelaskan bahwa tidak disiplin berdampak buruk bagi masa depannya. Sehingga sebagaimana peran guru sebagai media maka guru harus terbuka untuk smua siswa sehingga semua siswa dapat berbagi segala sesuatu yang bisa saja menjadi alasan kenapa siswa tersebut melakukan tindakan ketidak disiplinan. 3). Guru sebagai pengajar, pengelola kelas dan fasilitator dalam hal ini guru melakukan pola pembiasaan dan pola modelling serta memberikan beberapa aturan yang ada di kelas. 4). Guru berperan sebagai pendidik dalam hal ini menegur siswa dengan tegas, memberikan hukuman kepada siswa yang melanggar aturan yang telah ditetapkan apalagi sebagai seorang guru PPKn bukan hanya memberikan ilmu pengetahuan tetapi juga sebagai fasilitator dalam membina siswa untuk memiliki kepribadian baik dan disiplin.
Kata kunci: Peran Guru PPKn, Sikap Kedisiplinan, dan Siswa


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
ERNA LEDE KORE - Personal Name
Student ID
2001070049
Dosen Pembimbing
Dr. LEONARD LOBO, M.Kes - 19591211 198602 1 005 - Dosen Pembimbing 1
Meryana M. Doko - 9908419686 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
LEONARD LOBO - 195912311987021005 - Ketua Penguji
Meryana M. Doko - 9908419686 - Penguji 1
Dorkas Y. A. Kale - - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
87205
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
872.05 Kor P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA