Skripsi
ANALISIS KETAHANAN PANGAN RUMAH TANGGA BERDASARKAN PROPORSI PENGELUARAN PANGAN DAN KONSUMSI ENERGI PADA RUMAH TANGGA PESERTA PROGRAM TANAM JAGUNG PANEN SAPI (TJPS) DI KELURAHAN OESAO KECAMATAN KUPANG TIMUR KABUPATEN KUPANG
XMLPenelitian ini telah dilaksanakan di Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang pada bulan November sampai Desember 2023. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendapatan dan pengeluaran rumah tangga, proporsi pengeluaran pangan rumah tangga, tingkat kecukupan energi rumah tangga, ketahanan pangan rumah tangga peserta program TJPS di Kelurahan Oesao Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif Metode pengambilan sampel yang digunakan yaitu sampel jenuh (sampel sensus) yang berjumlah 25 sampel. Menganalisis data dengan pendekatan analisis pendapatan dan pengeluaran rumah tangga petani, konsumsi pangan, serta indikator silang ketahanan pangan rumah tangga. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) rata-rata pendapatan usahatani jagung adalah Rp 3.933.200,00 per musim tanam dan rata-rata pengeluaran rumah tangga peserta program TJPS di Kelurahan Oesao adalah Rp 1.108.400 per bulan (2) tingkat kecukupan energi untuk individu adalah 85,63% dan tingkat kecukupan energi untuk rumah tangga adalah 89,92% (3) ketahanan pangan rumah tangga peserta program TJPS di Kelurahan Oesao adalah tahan pangan 24%, rentan pangan 40%, kurang pangan 24% dan rawan pangan 12%.
Kata Kunci: Ketahanan Pangan Rumah Tangga, Proporsi Pengeluaran Pangan Dan Konsumsi Energi
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
BERNADUS SNAE - Personal Name
|
Student ID |
2004020033
|
Dosen Pembimbing |
ir. Marthen R. Pellokila Mp.Ph.D - 19650317 198903 1 002 - Dosen Pembimbing 1
Dr. Ir. Maximilian M. J. Kapa, M. Agr. Sc - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Ir. Marthen R. Pellokila, MP. Phd - 19650317 198903 1 002 - Ketua Penguji
Dr. Ir. Maximilian M. J. Kapa, M. Agr. Sc - - Penguji 1 Dr. Ir. Ernantje Hendrik, M.Si - - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Agribisnis
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
542.01 Sna. A
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |