Pengaruh Keputusan Investasi Dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan Sektor Transportasi Dan Logistik Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Pada Periode Sebelum, Selama, Dan Setelah Pandemi

Detail Cantuman

Skripsi

Pengaruh Keputusan Investasi Dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan Sektor Transportasi Dan Logistik Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Pada Periode Sebelum, Selama, Dan Setelah Pandemi

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keputusan investasi dan kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan sektor transportasi dan logistik pada periode sebelum, selama, dan setelah pandemi. Penelitian ini menggunakan dua variabel independen yaitu keputusan investasi dan kebijakan dividen, sedangkan variabel dependennya adalah nilai perusahaan. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif, sumber data yang digunakan adalah data sekunder yaitu data panel yang merupakan kombinasi waktu (deret waktu) dan data antar perusahaan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi, sedangkan teknik analisis data menggunakan rasio keuangan pasar yaitu: Price to earning ratio (PER), Dividend payout ratio (DPR), Price to book value (PBV), dan analisis regresi data panel. Hasil uji menunjukkan bahwa keputusan investasi berpengaruh terhadap nilai perusahaan dan kebijakan dividen berpengaruh terhadap nilai perusahaan, serta keputusan investasi dan kebijakan dividen secara simultan berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Berpengaruhnya kedua variabel tersebut terhadap nilai perusahaan disebabkan oleh penurunan laba yang mengakibatkan adanya kerugian sehingga berdampak pada nilai PER yang negatif, selain itu juga disebabkan oleh perusahaan yang membayar dividen kepada pemegang saham dalam jumlah yang tinggi melebihi laba perusahaan yang diperoleh per periodenya.
Kata kunci: Pandemi, transportasi dan logistik, Keputusan investasi, Kebijakan dividen, dan Nilai perusahaan


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
YORDINA TAMPANI - Personal Name
Student ID
1910020156
Dosen Pembimbing
YOHANES DEMU - 196909071998021001 - Dosen Pembimbing 1
Minarni A. Dethan - 198507152012001012 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Yohanes Demu - 196909071998021001 - Ketua Penguji
Minarni A.Dethan - 198507152010122001 - Penguji 1
Herly M. Oematan - 198102272008012016 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
62201
Edisi
Published
Departement
Akuntansi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
622.01 TAM P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA