Efektivitas Program Peduli Kasih Terhadap Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Desa Penyandang Disabilitas (Studi Kasus Di Desa Mata Air Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang)

Detail Cantuman

Skripsi

Efektivitas Program Peduli Kasih Terhadap Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Desa Penyandang Disabilitas (Studi Kasus Di Desa Mata Air Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang)

XML

Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan kunci dalam penelitian ini adalah para penyelenggara dan pengelola Forum Peduli Kasih, yang terdiri dari Kepala Desa, kaur umum dan perencana Mata Air di Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, serta masyarakat desa yang merupakan penyandang disabilitas sebagai penerima program pemberdayaan. Proses pengambilan informan juga melibatkan peran dari informan yang telah dipilih sebagai sumber data dan informasi mengenai permasalahan yang akan diteliti. Metode pengumpulan data melibatkan Teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Setelah data terkumpul, analisis data dilakukan dengan melalui beberapa tahap yakni reduksi data, penyajian data dan verifikasi dilakukan untuk menarik kesimpulan berdasarkan temuan yang telah ditemukan pada penelitian.
Hasil penelitian menunjukan bahwa Program Peduli Kasih di Desa Mata Air merupakan inisiatif pemerintah desa untuk meningkatkan kesejahteraan dan partisipasi aktif masyarakat penyandang disabilitas. Melalui berbagai kegiatan pemberdayaan, seperti pembentukan Forum Peduli Kasih, pelatihan keterampilan, dan pengadaan alat bantu, pemerintah desa berupaya menciptakan lingkungan inklusif yang memberikan dukungan kepada masyarakat penyandang disabilitas untuk hidup mandiri dan merasa dihargai dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun terdapat beberapa kendala seperti keterbatasan fasilitas umum dan kurangnya tenaga kerja, program tersebut tetap menunjukkan komitmen untuk meningkatkan kualitas hidup penyandang disabilitas.
Namun, keberhasilan program Peduli Kasih juga dihadapkan pada tantangan seperti kurangnya variasi kegiatan yang membuat beberapa penerima program merasa bosan serta kesulitan dalam pelaksanaan kegiatan terkait pandemi COVID-19. Meskipun demikian, kegiatan seperti Posyandu khusus disabilitas dan pengadaan hewan ternak tetap diapresiasi oleh masyarakat penyandang disabilitas karena memberikan manfaat yang nyata bagi kehidupan sehari-hari mereka. Dengan melibatkan mereka dalam proses perencanaan dan memberikan ruang untuk menyampaikan aspirasi, program Peduli Kasih berhasil menciptakan rasa kepuasan dan merasa terbantu di kalangan masyarakat penyandang disabilitas.

Kata Kunci: Efektivitas Program Peduli Kasih, Peningkatan Kesejahteraan, Kaum Disabilitas.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1803010252
Dosen Pembimbing
DOMINIKUS FERNANDES - 196007191988031001 - Dosen Pembimbing 1
HENDRIK TODA - 198312042009121005 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Dominikus Fernandes - 196007191988031001 - Ketua Penguji
Hendrik Toda - 198312042009121005 - Penguji 1
Made Ngurah Demi Andayana - 197010292009121001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63201
Edisi
Published
Departement
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.01 LEW E
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA