Skripsi
Tinjauan Kriminologi Terhadap Kasus Penyelundupan Mobil Ke Timor Leste
XMLMasalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah apa faktor yang menyebabkan terjadinya penyelundupan mobil ke Timor Leste dan bagaimana upaya yang dilakukan oleh pihak Bea dan Cukai dalam menanggulangi masalah penyelundupan mobil ke Timor Leste. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian empiris yang dilakukan untuk mempelajari hukum dan kenyataan yang ada dilapangan berdasarkan fakta yang ada. Penelitian ini dilakukan di kantor Bea dan Cukai Atambua, kantor Kejaksaan Negeri Atambua dan kantor Pengadilan Negeri Atambua. Aspek yang diteliti dalam penelitian ini yang pertama faktor penyebab yang meliputi faktor internal dan eksternal, serta aspek yang kedua yaitu upaya penanggulangan penyelundupan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah faktor penyebab terjadinya penyelundupan mobil yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Berdasarkan penjelasan di atas, yang meliputi faktor internal peelaku yaitu jenjang pendidikan yang rendah, tidak memiliki pekerjan dan tidak memiliki penghasilan tetap, sedangkan untuk faktor eksternal antara lain kurangnya SDM dalam melakukan pengawasan, letak geografis, kondisi sosial, faktor ekonomi dan kurangnya kesdaran hukum. Dalam penanggulangan tindak pidana penyelundupan mobil terdapat tiga upaya yaitu pre-emtif, preventif dan represif, yang telah dilakukan atau dilaksanakan oleh Pihak Bea dan Cuka Atambua, Kepolisan Atambua maupun Kejaksaan Atambua dalam menaggulangi masalah tersebut. Saran yang dapat dikemukakan dalam penelitian ini sebagai berikut: Untuk pemerintah setempat agar membuka pelatihan dan lapangan kerja bagi orang-orang yang kurang berpengalaman dan kurang memiliki keterampilan sehinggah dapat meminimalisir tingkat pengagguran yang menjadi salah satu faktor orang melakuan kejahatan. Untuk pihak Bea dan Cukai agar lebih memperketat pengawasan di daerah perbatasan, lebih sering memberikan sosialisasi mengenai dampak dari penyelundupan, dan tata cara ekspor maupun impor yang baik dan benar agar meminimalisir tindak pidana penyelundupan di daerah perbatasan.
Kata Kunci : Kriminologi, Penyelundupan Mobil, Faktor Penyebab, Penanggulangan.
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
ADVENT MARIANO JOSBONEC JUNIOR BERE - Personal Name
|
Student ID |
1602010136
|
Dosen Pembimbing |
NIKOLAS MANU - 195805261987041001 - Dosen Pembimbing 1
ADRIANUS DJARA DIMA - 196604071990031001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Nikolas Manu - 195805261987041001 - Ketua Penguji
Adrianus Djara Dima - 196604071990031001 - Penguji 1 Daud Dima Talo - 195912261986011001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
74201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Hukum
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
742.01 Ber T
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |