GAMBARAN BEBAN KERJA DAN TINGKAT NYERI PUNGGUNG BAWAH PADA PENYADAP LONTAR DI WILAYAH KELURAHAN LASIANA KECAMATAN KELAPA LIMA KOTA KUPANG

Detail Cantuman

Skripsi

GAMBARAN BEBAN KERJA DAN TINGKAT NYERI PUNGGUNG BAWAH PADA PENYADAP LONTAR DI WILAYAH KELURAHAN LASIANA KECAMATAN KELAPA LIMA KOTA KUPANG

XML

Tanaman lontar (Borassus flabellifer L) merupakan tanaman multiguna khas Provinsi NTT. Nusa Tenggara Timur merupakan salah satu provinsi dengan populasi lontar cukup banyak. Tercatat kurang lebih 5.000.000 pohon lontar tumbuh dan tersebar dibeberapa wilayah pulau Rote, Sabu, Kota Kupang, Kabupaten Kupang, sebagian wilayah Flores, pesisir pantai bagian timur dan selatan pulau Sumba. Tujuan penelitian ini untuk melihat gambaran beban kerja dan tingkat nyeri punggung bawah pada penyadap lontar di wilayah kelurahan Lasiana Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Penelitian ini dilakukan di Kelurahan Lasiana Kota Kupang. Penelitian akan dilaksanakan pada bulan Mei 2023. Populasi dalam penelitian ini adalah Seluruh penyadap Lontar yang berada di Kelurahan Lasiana Kota Kupang yakni 11orang. Teknik analisa data yang digunakan adalah analisa Univariat. Waktu penyadapan dimulai sangat tergantung pada kapan mayang-mayang lontar mencapai usia matang. Secara fisiologi, mayang mencapai usia matang sekitar 2 sampai 3 bulan. kegiatan penyadapan nira berlangsung dua kali yakni pada bulan Maret – Juni dan antara bulan Agustus–November. Pada periode sadap bulan Agustus- November jumlah nira yang dihasilkan jauh lebih banyak, Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa dari 11 penyadap lontar sebagian besar memiliki beban kerja yang berat sebanyak 7 orang (63,6 %) dan prevalensi penyadap lontar yang mengalami nyeri punggung bawah kategori berat ( CVL > 60 %) didapatkan sebanyak 7 orang (63,6 %) sehingga terdapat hubungan antara beban kerja dengan kejadian nyeri punggung bawah pada penyadap lontar. Disarankan dapat menjadi sumber pengetahuan dan informasi tentang Gambaran beban kerja dan tingkat nyeri punggung bawah pada penyadap lontar.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
APRILIO DONOVAN ELLIEK - Personal Name
Student ID
1707010308
Dosen Pembimbing
Dr. Ir. Jacob M. Ratu - 196905221995121001 - Dosen Pembimbing 1
Johny A. R. Salmun - 196104261988031002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Jacob Matheos Ratu - 196905221995121001 - Ketua Penguji
Johny A. R. Salmun - 196104261988031002 - Penguji 1
Noorce Ch. Berek - 197911172005012001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 Iek G
Copyright
individu penulis
Doi
0

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA