Skripsi
EFEKTIVITAS MODEL SCRAMBLE TERHADAP HASIL BELAJAR IPA TENTANG ZAT TUNGGAL DAN ZAT CAMPURAN KELAS V SD PLUS ATTIN NAMOSAIN KOTA KUPANG
XMLPenelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pencapaian hasil belajar siswa setelah menerapkan model Scramble dalam pembelajaran IPA mengenai zat tunggal dan zat campuran di kelas V SD Plus Attin Namosain. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain pre-experimental tipe one group pretest-posttest (tes awal dan tes akhir pada kelompok tunggal). Populasi penelitian mencakup 27 peserta didik dari kelas V SD Plus Attin Namosain. Hasil penelitian menunjukan dengan menggunakan model Scramble terbukti dapat berpengaruh atau efektif dalam hasil belajar IPA peserta didik. Instrumen tes dalam penelitian ini telah melalui uji validitas dan reliabilitas sebelum digunakan. Hasil uji normalitas pada pretest-posttest menunjukkan nilai signifikan sebesar 0,079 > 0,05, menunjukkan bahwa data berdistribusi normal. Selanjutnya, uji homogenitas menunjukkan nilai (sig) Levene sebesar 0,269 > 0,05, menunjukkan bahwa data yang diperoleh homogen. Hasil pengujian hipotesis menggunakan paired sample T-test menunjukkan bahwa nilai t hitung = 2,903 > t tabel = 1,105, dan nilai sig (2-tailed) adalah 0,008 < 0,05, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa penerapan model Scramble efektif dalam meningkatkan hasil belajar IPA mengenai zat tunggal dan zat campuran pada siswa kelas V SD Plus Attin Namosain.
Kata kunci: Model Scramble, Pembelajaran IPA
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Kristina Kewa Lamablawa - Personal Name
|
Student ID |
1901140133
|
Dosen Pembimbing |
Andriyani A. Dua Lehan - 199203022019032020 - Dosen Pembimbing 1
Treesly Y. N. Adoe - 8821723420 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Antonius Suban Hali - 197809172009121004 - Ketua Penguji
Andriyani A. Dua Lehan - 199203022019032020 - Penguji 1 Treesly Y. N. Adoe - 8821723420 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
86206
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Pendidikan Guru Sekolah Dasar
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
862.06 Lam E
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |