Tesis
Efektivitas Pengelolaan Pajak Bumi Dan Bangunan Pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Kupang (Studi Kasus Di Desa Oeteta Kecamatan Sulamu Kabupaten Kupang)
XMLPenelitian ini dilakukan di Desa Oeteta bertujuan untuk mengetahui Efektifitas Pengelolaan Pajak Bumi dan Bangunan di Desa Oeteta Kecamatan Sulamu Kabupaten Kupang. Untuk membahas hasil penelitian ini menggunakan fungsi manajemen oleh Terry (2006 : 342) yaitu planning, organizing, actuating dan controlling, kemudian dielaborasikan dengan teori sistem oleh Jogiyanto (2017) yaitu masukan (input), proses (throughput) dan hasil kinerja (output).
Metode penelitian mengunakan pendekatan deskripsi kualitatif dan teknik pengumpulan data dilakukan secara gabungan yaitu dengan cara observasi, wawancara, dan studi Kepustakaan.Analisis data bersifat induktif/kualitatif, dengan model interaktif yang dicetuskan oleh Miles, Huberman, dan Sugiyono (2012: 246).
Hasil penelitian lebih menekankan pada makna generalisasi yang menunjukkan bahwa, (1) Input (perencanaan) melalui kerjasama dan koordinasi antara BAPENDA, pemerintah Kecamatan Sulamu dan Desa Oeteta, menyediakan sebuah fasilitas loket di Kantor Desa serta sumber daya manusia dengan menentukan petugas pemungut pajak dari Kecamatan dan 3 orang RT di desa Oeteta. (2) Throughput (proses) melalui pengorganisasian dan penggerakan terdapat pada pembayaran dan penagihan pajak terjadi penyelewengan, penyimpangan dan pelanggaran atas penggunaan uang pajak oleh petugas pemungut PBB untuk kebutuhan pribadi. (3) Pada Output (asil kinerja) tidak ada pengawasan yang ketat oleh BAPENDA terhadap petugas penagih dan tidak ada pelaporan dari desa Oeteta dan Kecamatan Sulamu kepada BAPENDA Kabupaten Kupang untuk dipertanggungjawabkan.Berdasarkan uaraian diatas dapat diketahui bahwa lemahnya pengawasan oleh BAPENDA, sikap petugas penagih PBB dan tidak ada sanksi perpajakan yang ketat sehigga ada penyalahguanaan uang pajak maka masyarakat/wajib pajak tidak mau membayar PBB.
Kata Kunci : Efektivitas, Pengelolaan, Pajak Bumi dan Bangunan.
Detail Information
Item Type |
Tesis
|
---|---|
Penulis |
DESY LORENCI TAFAE - Personal Name
|
Student ID |
2211020014
|
Dosen Pembimbing |
Petrus De E. Rozari - - Dosen Pembimbing 1
MARIA MAGDALENA LINO - 196312071990032001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Petrus Emanuel De Rozari - 196307031989011001 - Ketua Penguji
Laurensius P Sayrani - 197802052006041001 - Penguji 1 Petrus Kase - 196208091988031002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
63101
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Magister Ilmu Administrasi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
631.01 TAF E
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |