Pengaruh Pemberian Konsentrat Mengandung Eucheuma cottonii Afkir Terhadap Konsumsi Dan Kecernaan Karbohidrat Dan Glukosa Darah Sapi Bali Betina Muda Yang Mengkonsumsi Pakan Dasar Silase Rumput Alam Atau Fodder Jagung

Detail Cantuman

Skripsi

Pengaruh Pemberian Konsentrat Mengandung Eucheuma cottonii Afkir Terhadap Konsumsi Dan Kecernaan Karbohidrat Dan Glukosa Darah Sapi Bali Betina Muda Yang Mengkonsumsi Pakan Dasar Silase Rumput Alam Atau Fodder Jagung

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian konsentrat yang mengandung Eucheuma cottonii afkir terhadap konsumsi dan kecernaan karbohidrat dan glukosa darah sapi Bali betina muda yang mengkonsumsi pakan dasar silase rumput alam atau fodder jagung. Sebanyak 4 ekor sapi Bali betina muda berkisar umur 1,5-2 tahun dengan berat awal rata-rata 170.5 kg digunakan dalam penelitian ini mengikuti rancangan bujur sangkar latin dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan tersebut adalah SKCO = Silase Rumput Alam 60% + Konsentrat Mengandung E. cottonii Tanpa Fermentasi 40%; SKCOF = Silase Rumput Alam 60% + Konsentrat Mengandung E. cottonii Fermentasi 40%; FJKCO = Fodder Jagung 60% + Konsentrat Mengandung E. cottonii Tanpa Fermentasi 40%; dan FJKCOF = Fodder Jagung 60% + Konsentrat Mengandung E. cottonii Fermentasi 40%. Variabel yang diukur adalah konsumsi karbohidrat, kecernaan karbohidrat dan glukosa darah. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan Analisys Of Variance (ANOVA) diikuti dengan uji jarak berganda Duncan menggunakan SPSS 17. Konsumsi dan kecernaan karbohidrat berturut-turut berkisar 2138.75-3183.13 g/e/h dan 48.02-78.52%. sedangkan konsentrasi glukosa darah berkisar 78.43-120.0 mg/dl. Pemberian konsentrat yang mengandung Eucheuma cottonii afkir terfermentasi menurunkan (P<0.05) konsumsi karbohidrat sapi yang diberikan pakan dasar silase rumput alam ataupun fodder jagung. Namun demikian, kecernaan karbohidrat meningkat (P<0.05) pada sapi yang mengkonsumsi pakan dasar fodder jagung dan mendapat konsentrat yang yang mengandung Eucheuma cottonii afkir terfermentasi. Konsentrasi glukosa darah tidak berbeda antar perlakuan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pemberian konsentrat yang mengandung Eucheuma cottonii afkir yang difermentasi tidak meningkatkan performa konsumsi dan kecernaan setiap ternak perlakuan.

Kata kunci : Glukosa darah, Konsumsi dan kecernaan karbohidrat, E. cottonii afkir, sapi Bali muda.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
TIMOTEUS ARIANTO - Personal Name
Student ID
1905030076
Dosen Pembimbing
IMANUEL BENU - 197910242008121001 - Dosen Pembimbing 1
LUH SRI ENAWATI - 196112311989012001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Imanuel Benu - 197910242008121001 - Ketua Penguji
Luh Sri Enawati - 196112311989012001 - Penguji 1
Tara Tiba Nikolaus - 196108131988031003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54231
Edisi
Published
Departement
Fakultas Peternakan Kelautan Dan Perikanan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.31 ARI P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA