Skripsi
Faktor-Faktor Pendorong Masyarakat Bekerja ke Luar Negeri Secara Ilegal di Desa Nelelamadiken Kecamatan Ile Boleng Kabupaten Flores Timur
XMLPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis apa saja yang menjadi faktor pendorong masyarakat Desa Nelelamadiken bekerja ke luar negeri secara illegal. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Informan yang menjadi narasumber penelitian ini adalah masyarakat Desa Nelelamadiken yang pernah menjadi TKI illegal, Kepala Disnakert Kabupaten Flores Timur,dan Kepala Desa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu wawancara mendalam, dokumentasi dan observasi. Hasil penelitian yang ditemukan peneliti mengenai faktor-faktor pendorong masyarakat Desa Nelelamadiken bekerja ke luar negeri secara illegal yaitu: faktor ekonomi,,prosedur resmi yang berbelit-belit dan minimnya pemahaman masyarakat, pandangan masyarakat tentang menjadi TKI illegal lebih menguntungkan, dan mengikuti ajakan anggota keluarga yang menjadi TKI illegal. Dari hasil penelitian tersebut disarankan kepada masyarakat agar lebih menaati peraturan serta mengikuti prosedur resmi dan kepada Pemerintah Kabupaten Flores Timur untuk terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai prosedur penempatan TKI ke luar negeri.
Kata kunci: Tenaga Kerja Indonesia Ilegal, Motivasi
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Petronela Perada - Personal Name
|
Student ID |
1403010058
|
Dosen Pembimbing |
HENDRIK TODA - 198312042009121005 - Dosen Pembimbing 1
Umbu T.W. Pariangu, S.Sos, MPA - 197812202006041002 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Jacob Wadu - 196305301988031002 - Ketua Penguji
|
Kode Prodi PDDIKTI |
63201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Administrasi Negara
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
632.01 Per F
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |