Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah Memilih Produk Tabungan Britama Bank BRI Di Kelurahan Fatukoa Kota Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah Memilih Produk Tabungan Britama Bank BRI Di Kelurahan Fatukoa Kota Kupang

XML

Pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah Faktor-Faktor apa saja yang mempengaruhi Keputusan Nasabah Dalam Memilih Produk Tabungan Britama Bank BRI di Kelurahan Fatukoa. Tujuan dari penelitian ini untuk melihat dan menjelaskan apa saja yang mempengaruhi Keputusan Nasabah Kelurahan Fatukoa dalam menabung di Produk Tabungan Britama. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Dimana pengumpulan datanya menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. penentuan informan menggunakan Purposive Sampling yang berjumlah 6 orang. Waktu dan tempat pada penelitian di laksanakan pada tahun ajaran 2023-2024, pada sejumlah nasabah yang berdomisili di Kelurahan Fatukoa Kota Kupang. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan nasabah dalam memilih produk tabungan Britama Bank BRI dipengaruhi oleh Faktor Budaya, Faktor Sosial, Faktor Pribadi dan Faktor Psikologis, Alasannya karena Proses sosialisasi dari pengalaman menjadi nasabah selama delapan tahun, penggunaan produk perbankan sejak awal kuliah, dan pengelolaan transaksi bisnis menjadi faktor utama dalam memilih Tabungan Britama, adanya Kelompok referensi, baik dari teman maupun keluarga, memiliki dampak besar, Saran dari teman tentang manfaat suku bunga dan kemudahan akses layanan online Bank BRI, serta rekomendasi dari istri yang merupakan nasabah Bank BRI, menjadi pertimbangan dalam keputusan menabung di Produk Britama, Keputusan untuk menabung di Produk Britama Bank BRI didasarkan pada tujuan jangka panjang, investasi, disiplin keuangan, dan pertimbangan ekonomi serta penghasilan yang dapat diinvestasikan, Motivasi dalam membuka rekening Tabungan Britama berkaitan dengan kebutuhan biogenik dan psikogenik, seperti menambah dana pensiun, investasi jangka panjang, meningkatkan kedisiplinan keuangan, dan membangun kebiasaan menabung. Kepercayaan dan sikap positif terhadap produk Britama, didukung oleh reputasi dan keamanan Bank BRI, juga memainkan peran kunci dalam pengambilan keputusan.

Kata kunci : Keputusan Nasabah, Tabungan Britama, Masyarakat Fatukoa


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
DARIUS LADO MIHA - Personal Name
Student ID
1710010126
Dosen Pembimbing
PETRUS EMANUEL DE ROZARI - 196307031989011001 - Dosen Pembimbing 1
NOVI THERESIA KIAK - 198511012019032006 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Petrus Emanuel De Rozari - 196307031989011001 - Ketua Penguji
Novi Theresia Kiak - 198511012019032006 - Penguji 1
Fransina W Ballo - 198005032006042002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
60201
Edisi
Published
Departement
Ekonomi Pembangunan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
602.01 MIH F
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA