Pola Komunikasi Organisasi Dalam Mempertahankan Partisipasi Anggota (Studi Deskriptif Pada Mahasiswa Pecinta Alam Undana)

Detail Cantuman

Skripsi

Pola Komunikasi Organisasi Dalam Mempertahankan Partisipasi Anggota (Studi Deskriptif Pada Mahasiswa Pecinta Alam Undana)

XML

Pola Komunikasi Organisasi yang efektif dapat meningkatkan partisipasi anggota dengan menyediakan saluran yang terbuka dan transparan untuk berbagi informasi, gagasan, dan umpan balik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan pola komunikasi organisasi MAPALA Undana dalam mempertahankan partisipasi anggota dan mengetahui apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam melaksanakan program kerja MAPALA Undana. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode studi deskriptif menggunakan teori Pertukaran Informasi. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa Pola komunikasi kepada anggota di dalam organisasi MAPALA Undana dilakukan pada saat penyampaian informasi dari ketua dan badan pengurus kepada anggota mengenai kegiatan yang akan dilaksanakan. Penyampaian disampaikan baik secara langsung dalam rapat, dari mulut ke mulut maupun melalui media WhatsApp. Pola komunikasi kepada atasan biasanya berupa informasi yang kurang jelas dan belum dipahami oleh anggota. Serta adanya masukan-masukan dari anggota mengenai hasil rapat yang telah dilaksanakan. Selain itu komunikasi horizontal dalam organisasi MAPALA Undana, dimana dalam komunikasi ini terjadi rapat atau diskusi antar sesama anggota, ataupun antar sesama badan pengurus mengenai kegiatan dalam organisasi MAPALA Undana. Adapun faktor pendukung dalam menjalankan program kerja di MAPALA Undana yakni komunikasi yang efektif antara ketua, badan pengurus, maupun sesama anggota MAPALA Undana. Peralatan dan perlengkapan serta dukungan dari stakeholder. Faktor penghambat dalam melaksanakan program kerja atau kegiatan dalam organisasi MAPALA Undana adalah kurangnya partisipasi anggota, ketiadaan atau keterbatasan peralatan penting seperti tenda, alat panjat tebing, dan perlengkapan navigasi membuat pelaksanaan program kerja menjadi tidak optimal. Perlu dilakukan pendataan lengkap terhadap semua peralatan yang dimiliki termasuk kondisi dan kebutuhan perbaikan serta aktif mengadakan penggalangan dana, baik melalui kegiatan kampus ataupun kerja sama dengan sponsor.

Kata Kunci: Pola Komunikasi Organisasi, Partisipasi, Faktor Pendukung, Faktor Penghambat


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
2003050102
Dosen Pembimbing
LUKAS LEBI DAGA - 195911121987021001 - Dosen Pembimbing 1
MARIA YULITA NARA - 198905182019032024 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Lukas Lebi Daga - 195911121987021001 - Ketua Penguji
MARIA YULITA NARA - 198905182019032024 - Penguji 1
Mas Amah - 197906172008012020 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
70201
Edisi
Published
Departement
Administrasi Bisnis
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
702.01 PAN P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA