Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Penerimaan Beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) Universitas Nusa Cendana Menggunakan Metode Naïve Bayes

Detail Cantuman

Skripsi

Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Penerimaan Beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) Universitas Nusa Cendana Menggunakan Metode Naïve Bayes

XML

Pendidikan mempunyai peran yang sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat karena pendidikan diartikan sebagai salah satu upaya dalam usaha untuk memperbaiki kehidupan setiap manusia. Menyadari begitu pentingnya pendidikan, maka pemerintah melakukan berbagai upaya untuk mendukung kemajuan pendidikan, diantaranya melalui program pendidikan gratis dan program beasiswa. Salah satu program beasiswa yang disediakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI) di Universitas Nusa Cendana ialah beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP-K). Beasiswa KIP-K ini diperuntukkan untuk membantu meringankan beban mahasiswa selama masa perkuliahan normal berdasarkan jenjang pendidikan yang ditempuh. Namun, dalam pelaksanaan pemberian beasiswa KIP-K tersebut masih dilakukan secara manual sehingga membutuhkan waktu yang lama dan hasil penilaiannya menjadi kurang akurat. Maka dari itu, diperlukan sebuah sistem pendukung keputusan yang dapat membantu dalam melakukan proses penyeleksian beasiswa KIP-K yang layak dan tidak layak menggunakan metode Naïve Bayes. Terdapat 6 kriteria yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu status Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), pekerjaan ayah, penghasilan ayah, pekerjaan ibu, penghasilan ibu dan jumlah tanggungan orang tua. Hasil dari perhitungan menggunakan metode Naïve Bayes pada 1047 data latih dan 623 data uji di tahun 2022 dan 2023, diperoleh jumlah mahasiswa yang layak menerima beasiswa KIP-K adalah sebanyak 448 mahasiswa dan tidak layak sebanyak 175 mahasiswa, serta hasil pengujian akurasi sistem dengan menggunakan Confusion Matrix diperoleh hasil recall sebesar91,98%, precision sebesar 97,32%, specificity sebesar 91,95%, dan accuracy sebesar 91,97% yang termasuk dalam excellent classification, sehingga sistem yang dibuat layak untuk digunakan dalam membantu dan mempermudah Keputusan penentuan seleksi beasiswa KIP-K.

Kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan, Beasiswa KIP-K, Naïve Bayes.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Icha Nggonggoek - Personal Name
Student ID
1906080023
Dosen Pembimbing
Nelci D. Rumlaklak, S.Kom., M.Kom - 198112272014042002 - Dosen Pembimbing 1
Emerensye S. Y. Pandie, S.Kom., M.Kom - 197902212005012002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Tiwuk Widiastuti, S.Si., M.Kom - 198003052005012002 - Ketua Penguji
Yelly Y. Nabuasa, S.Kom., M.Cs - 198303242009122004 - Penguji 1
Derwin R. Sina, S.Kom., M.Cs - 198007162008121002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
55201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Komputer
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
552.01 Oek S
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA