Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Motivasi Dan Hasil Belajar Siswa Terhadap Materi Perubahan Bentuk Energi Di Kelas IV SD Inpres Oepura 1 Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Motivasi Dan Hasil Belajar Siswa Terhadap Materi Perubahan Bentuk Energi Di Kelas IV SD Inpres Oepura 1 Kupang

XML

Kesalahan dalam memilih model pembelajaran menjadi salah satu penyebab rendahnya motivasi dan hasil belajar siswa. Guna mengatasi masalah tersebut, yang menjadi tujuan penilitan ini adalah meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas IV terhadap materi perubahan bentuk energi melalui penerapan model Problem Based Learning di SD Inpres Oepura 1 Kupang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan melalui 2 siklus berdasarkan tahapan-tahapan yang terencana dengan mengambil lokasi penelitian di SD Inpres Oepura 1 Kupang. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas IVB yang berjumlah 16 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi dan tes.
Motivasi dan hasil belajar siswa meningkat dari siklus I ke siklus II. Motivasi belajar, yang mencapai kategori motivasi tinggi pada siklus I hanyalah 2 siswa dengan persentasenya 12,5%, sedangkan pada siklus II 14 siswa dengan persentasenya 87,5%. Terkait hasil belajar, ditunjukan dengan perolehan nilai rata-rata siswa pada siklus I sebesar 68.31 dengan persentase ketuntasan yang diperoleh 56%, sedangkan untuk hasil tes siklus II rata-rata nilai yang diperoleh siswa yaitu 82.06 dengan persentase ketuntasan 87,5%.
Berdasarkan rumusan masalah pada penelitian ini maka disimpulkan bahwa penerapan model Problem Based Learning dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa terhadap materi perubahan bentuk energi di kelas IV SD Inpres Oepura 1 Kupang terbukti tepat.

Kata Kunci: Model Problem Based Learning, Motivasi, Hasil belajar


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
2001140109
Dosen Pembimbing
MOSES KOPONG TOKAN - 196312311992031202 - Dosen Pembimbing 1
Treesly Y. N. Adoe - 8821723420 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Taty Rosiana Koroh - 196210041988112001 - Ketua Penguji
Moses K. Tokan - 196312311992031202 - Penguji 1
Treesly Y. N. Adoe - 8821723420 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
86206
Edisi
Published
Departement
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
862.06 PLA P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA