Respon Morfologi Anatomi Dan Fisiologi Daun Ficus benjamina L. Terhadap Variasi Elevasi

Detail Cantuman

Skripsi

Respon Morfologi Anatomi Dan Fisiologi Daun Ficus benjamina L. Terhadap Variasi Elevasi

XML

Beringin merupakan salah satu jenis tanaman yang banyak dijumpai di berbagai wilayah Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon morfologi, anatomi dan fisiologi daun Ficus benjamina L. terhadap variasi elevasi. Penelitian dilakukan pada bulan Juli sampai Agustus 2023 lokasi pengambilan sampel di wilayah Kota Kupang sampai Kota Soe. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pengambilan sampel secara eksplorasi, koleksi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor lingkungan berpengaruh terhadap morfologi, anatomi dan fisiologi daun Ficus benjamina L. Respon morfologi panjang dan lebar daun dipengaruhi secara signifikan oleh elevasi. Panjang daun rata-rata tertinggi yaitu 6,28 dan lebar daun rata-rata tertinggi yaitu 4,67. Semakin tinggi elevasi maka semakin meningkat panjang dan lebar daun. Respon anatomi jumlah, panjang, lebar, kerapatan dan luas stomata dipengaruhi secara signifikan oleh elevasi. Jumlah stomata rata-rata tertinggi yaitu 35,83. Panjang stomata rata-rata tertinggi yaitu 0,10. Lebar stomata didapatkan rata-rata tertinggi yaitu 0,18. Kerapatan stomata rata-rata tertinggi yaitu 182,59 dan luas stomata diperoleh rata-rata tertinggi yaitu 0,07. Semakin tinggi elevasi semakin luas stomata berpengaruh pada distribusi atau indeks stomata, semakin besar ukuran panjang dan lebar stomata semakin kecil distribusinya. Respon fisiologi klorofil a klorofil b dan karotenoid dipengaruhi secara signifikan oleh elevasi. Klorofil a rata-rata tertinggi 0,90. Klorofil b rata-rata tertinggi yang sama di lokasi kedua dan ketiga yaitu 0,09 dan karotenoid rata-rata tertinggi yaitu 18,50. Semakin tinggi elevasi maka semakin tinggi kandungan klorofil b suatu tumbuhan maka semakin hijau warna daunnya. Semakin tinggi intensitas cahaya maka kandungan karotenoid akan semakin banyak.

Kata Kunci : Ficus benjamina, Morfologi, Anatomi, Fisiologis, Elevasi, Korelasi


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
PETRUS DAMIAN KAO KAYO - Personal Name
Student ID
1906050065
Dosen Pembimbing
REFLI - 196505261991031002 - Dosen Pembimbing 1
Maria T.L. Ruma - 196704161993032002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Maria T Danong - 196608171993032003 - Ketua Penguji
Rony Stenly Mauboy - 197610022005011002 - Penguji 1
Theresia L. Boro - 19630327199032003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
46201
Edisi
Published
Departement
Biologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
462.01 KAY R
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA