Skripsi
Prakiraan Kebutuhan Energi Listrik Provinsi NTT Tahun 2024-2034 Menggunakan Perangkat Lunak Low Emissions Analysis Platform (LEAP)
XMLPenelitian ini bertujuan untuk memprakirakan konsumsi energi listrik, mengoptimalisasi EBT, dan memprakirakan emisi yang dihasilkan pembangkit listrik di Provinsi NTT tahun 2024-2034 menggunakan Software Low Emissions Analysis Platform (LEAP), dengan mempertimbangkan faktor pertumbuhan penduduk, pertumbuhan ekonomi, serta kebijakan pemerintah terkait pemanfaatan energi baru terbarukan dan lingkungan. Metode yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif model end use. Agar hasil penelitian lebih adaptif, ditambahkan skenario tinggi, sedang, dan rendah. Selain itu, PLTD dan PLTU diskenariokan mengalami penurunan kapasitas terpasang hingga tahun 2034.
Hasil prakiraan konsumsi energi listrik tahun 2024-2034 di Provinsi NTT, untuk skenario tinggi meningkat dari 1.448,49 GWh menjadi 2.018,56 GWh dengan rata-rata pertumbuhan sebesar 3,50%, skenario sedang meningkat dari 1.318,91 GWh menjadi 1.595,31 GWh dengan rata-rata pertumbuhan sebesar 2,06%, skenario rendah meningkat dari 1.200,10 GWh menjadi 1.359,33 GWh dengan rata-rata pertumbuhan sebesar 1,39%. Optimalisasi EBT skenario tinggi, sedang, rendah menunjukkan bahwa EBT mampu menyuplai permintaan energi listrik hingga tahun 2034. Total emisi yang dihasilkan pembangkit listrik hingga tahun 2034 sesudah PLTD dan PLTU dinonaktifkan dan pengoptimalan EBT menunjukkan adanya penurunan emisi yang dihasilkan pembangkit listrik. Untuk skenario tinggi sebesar 699,88 Ribu Metric Tonnes, untuk skenario sedang sebesar 631,49 Ribu Metric Tonnes, untuk skenario rendah sebesar 236,85 Ribu Metric Tonnes.
Kata kunci: Prakiraan Konsumsi Energi Listrik, Optimalisasi EBT, Emisi, NTT, LEAP.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Vinsensius Ferreri Ramaprilo - Personal Name
|
Student ID |
1806030152
|
Dosen Pembimbing |
Frans J. Likadja - 197003052001121001 - Dosen Pembimbing 1
Jani F Mandala - 196801221999031001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Frans J Likadja - 197003052001121001 - Ketua Penguji
Jani F Mandala - 196801221999031001 - Penguji 1 Nursalim - 197606162001121002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
20201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Teknik Elektro
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
202.01 Ram P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |