Skripsi
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER TANGGUNG JAWAB MELALUI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER PRAMUKA DI SMP NEGERI 1 KOTA KUPANG
XMLTujuan Penelitian (1) Untuk mendeskripsikan implementasi pendidikan karakter tanggung jawab melalui kegiatan ekstrakurikuler pramuka pada peserta didik di SMP Negeri 1 Kota Kupang. (2) Untuk mendeskripsikan dampak positif dan negatif dari kegiatan ekstrakurikuler pramuka terhadap pembentukan karakter tanggung jawab pada peserta didik di SMP Negeri 1 Kota Kupang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data yang diperoleh di lapangan dianalisis dengan merangkum hal-hal pokok, menyajikan data ke dalam bentuk kalimat yang mudah dipahami dan menarik kesimpulan. Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah Pembina Pramuka SMP Negeri 1 Kota Kupang, dan peserta didik SMP Negeri 1 Kota Kupang.
Hasil penelitian menunjukkan implementasi pendidikan karakter tanggung jawab melalui kegiatan ekstrakurikuler pramuka di SMP Negeri 1 Kota Kupang, yaitu dengan cara siswa mengelola waktunya dengan baik agar dapat mengikuti kegiatan karena, hal tersebut dapat membantu mereka dalam mengembangkan karakter tanggung jawab, meningkatkan keterampilan dan pengetahuan, membangun kerja sama tim, serta memperkuat mental dan fisik. Dampak positif dari ekstrakurikuler pramuka ialah dapat meningkatkan motivasi belajar siswa, meningkatkan kedisiplinan, taat pada aturan yang berlaku, serta meningkatkan kemampuan bersosialisasi dan bekerjasama. Sedangkan, dampak negatif dari ekstrakurikuler pramuka ini ialah adanya beberapa peserta didik yang lebih aktif dalam ekstrakurikuler pramuka dibandingkan pada proses
pembelajaran di dalam kelas.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Sarah Jane - Personal Name
|
Student ID |
2001070029
|
Dosen Pembimbing |
Fredik Lambertus Kollo - 199202082022031009 - Dosen Pembimbing 1
Thomas Kemil Masi - 199205302022031009 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Fredik Lambertus Kollo - 199202082022031009 - Ketua Penguji
Thomas Kemil Masi, M.Pd - 199205302022031009 - Penguji 1 Marsi Devid Setyawan Bani - 198203142008121001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
87205
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
872.05 JAN I
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |