Peran Komunikasi Interpersonal Guru Dan Siswa Dalam Proses Belajar Siswa Sekolah Menengah Pertama (Studi Kasus pada Siswa Kelas VIII B Sekolah Menengah Pertama Negeri 20 Kupang)

Detail Cantuman

Skripsi

Peran Komunikasi Interpersonal Guru Dan Siswa Dalam Proses Belajar Siswa Sekolah Menengah Pertama (Studi Kasus pada Siswa Kelas VIII B Sekolah Menengah Pertama Negeri 20 Kupang)

XML

Dalam proses pendidikan dan pembelajaran, komunikasi tidak hanya berfungsi sebagai media pendukung terciptanya pembelajaran yang lebih efektif dan efisien namun komunikasi juga memiliki peran dalam memecahkan berbagai permasalahan yang terjadi dalam proses pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui secara mendalam proses dan peran komunikasi interpersonal yang terjalin antara guru dengan siswa dalam proses belajar di kelas VIII B SMP Negeri 20 Kupang.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses komunikasi yang terjadi antara guru dan siswa dalam proses belajar memiliki dua bentuk yaitu komunikasi satu arah dan komunikasi dua arah. Selain itu, proses komunikasi interpersonal yang dilakukan oleh guru kelas sebagai langkah awal untuk membentuk kedekatan bersama dengan siswa dengan cara meluangkan waktu lebih banyak untuk berkomunikasi secara langsung dengan siswa di sekolah menyebabkan terjadinya pengungkapan diri yang dilakukan oleh siswa dimana siswa menjadi terbuka untuk memberitahu guru kesulitan yang mereka hadapi selama proses belajar, mereka juga menjadi nyaman saat berinteraksi dengan para guru. Peran komunikasi interpersonal guru memberikan pengaruh positif bagi siswa dalam proses belajar diantaranya siswa mampu untuk menyampaikan kesulitan yang dialami selama proses belajar. Siswa kelas VIII juga menjadi lebih termotivasi oleh pendekatan komunikasi interpersonal yang dilakukan guru seperti memberikan nasihat dan motivasi, rajin berkomunikasi dengan para siswa dan guru menempatkan diri sebagai orang tua dan teman ketika berkomunikasi dengan siswa. .

Kata kunci : Komunikasi Antar Pribadi, , Komunikasi dalam Proses Belajar, Komunikasi Guru dan Siswa


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1903050072
Dosen Pembimbing
LUKAS LEBI DAGA - 195911121987021001 - Dosen Pembimbing 1
I GUSTI A. R. PIETRIANI - 8897023419 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Lukas Lebi Daga - 195911121987021001 - Ketua Penguji
I GUSTI A. R. PIETRIANI - 8897023419 - Penguji 1
Yermia Djefri Manafe - 197003032005011001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
70201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Komunikasi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
702.01 MAM P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA