FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WAIPARE KECAMATAN KANGAE KABUPATEN SIKKA

Detail Cantuman

Skripsi

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WAIPARE KECAMATAN KANGAE KABUPATEN SIKKA

XML

Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan suatu jenis penyakit arbovirus yang ditularkan melalui gigitan artropoda seperti nyamuk. Demam Berdarah Dengue (DBD) disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan dari orang ke orang melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti. Penyakit DBD masih merupakan masalah kesehatan yang sering terjadi di Indonesia.kasus DBD di Nusa Tenggara Timur bervariasi dari tahun 2018 hingga 2021. Pada tahun 2018, terdapat1.603 kasus, yang meningkat menjadi 4.832 kasus pada tahun 2019. Puncaknya terjadi pada tahun 2020, dengan 6.178 kasus dan 63 kematian, namun turun menjadi 2.807 kasus pada tahun 2021. Kasus DBD di Puskesmas Waipare mencapai 113 kasus pada tahun 2020, turun menjadi 21 kasus pada tahun 2021 dan meningkat menjadi 36 kasus pada tahun 2022. Ada 52 kasus antara Januari dan Maret 2023. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui beberapa faktor yang berhubungan dengan kejadian DBD. Penelitian ini menggunakan observasional analitik dan desain penelitian Case control untuk mengkaji variabel-variabel yang berhubungan dengan kasus DBD di wilayah Puskesmas Waipare, Kangae, Sikka. Populasi penelitian terdiri dari semua orang dengan dan tanpa DBD pada bulan Januari-Maret 2023. Sampel penelitian terdiri dari 82 orang, 41 kasus dan 41 kontrol yang dipilih secara acak. Uji chi-square digunakan untuk analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan tidak berhubungan dengan kejadian DBD (p-value= 0,006). Sementara itu, sikap mencegah, tindakan PSN (p-value = 0,001) dan ventilasi berkasa (p-value = 0,004), serta keberadaan jentik (p-value = 0,002) memiliki hubungan dengan kejadian DBD, sedangkan
pencahayaan tidak berhubungan dengan kejadian DBD (p-value = 0,255). Kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan sangat penting untuk membantu mengurangi penularan penyakit DBD, dengan mengambil sikap proaktif terhadap upaya pencegahan risiko penularan DBD.

Kata Kunci : DBD, Pengetahuan, Sikap, Tindakan, Ventilasi, Pencahayaan, Jentik nyamuk


Detail Information

Item Type
SKRIPSI
Penulis
Theresia Ernita Adang - Personal Name
Student ID
1807010199
Dosen Pembimbing
MARNI - 197701162001122002 - Dosen Pembimbing 1
RIBKA LIMBU - 197410022003122001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Marni - 197701162001122002 - Ketua Penguji
Ribka Limbu - 197410022003122001 - Penguji 1
Lewi Jutomo - 196307241989031002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 Ada F
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA