Analisis Peran Buruh Migran Perempuan Terhadap Status Ekonomi Dan Sosial Keluarga ( Studi Kasus pada Buruh Migran Perempuan di Kabupaten Timor Tengah Selatan)

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Peran Buruh Migran Perempuan Terhadap Status Ekonomi Dan Sosial Keluarga ( Studi Kasus pada Buruh Migran Perempuan di Kabupaten Timor Tengah Selatan)

XML

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran buruh migran perempuan terhadap status ekonomi dan sosial keluarga mereka, dengan studi kasus pada buruh migran perempuan di Kabupaten Timor Tengah Selatan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif untuk memahami secara mendalam bagaimana kontribusi ekonomi dan sosial dari buruh migran perempuan mempengaruhi kesejahteraan keluarga mereka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberangkatan buruh migran perempuan di Kabupaten Timor Tengah Selatan dipengaruhi oleh faktor pendorong kondisi di Kabupaten Timor Tengah Selatan yang kurang menguntungkan, baik karena kurang nya lapangan kerja dan minimnya upah atau pendapatan. Faktor selanjutnya yaitu faktor penarik, dimana para informan mengakui bahwa keinginan untuk bekerja diluar negeri merupakan murni karena dorongan dari diri sendiri untuk memperbaiki ekonomi keluarga, selain itu juga ada beberapa faktor penarik lainnya yang disebabkan adanya kebutuhan-kebutuhan sekunder keluarga yang harus dipenuhi. Buruh migran perempuan di Kabupaten Timor Tengah Selatan yang bekerja di luar negeri memberikan dampak positif dan juga negatif bagi keluarganya dari segi sosial ekonomi. Mereka memiliki tujuan utama untuk memperbaiki kondisi ekonomi keluarga, adanya dampak positif dari keberadaan buruh migran perempuan tersebut adalah meningkatnya taraf ekonomi keluarga. Sedangkan dampak negatif yang ditimbulkan yaitu kurangnya perhatian dan kasih sayang orang tua terutama ibu terhadap anaknya, problem dalam hubungan suami istri karena terhalang jarak dan waktu yang sangat terbatas untuk berkomunikasi dan problem benturan budaya dan keyakinan dengan majikan.
Kata Kunci: Buruh migran perempuan, status ekonomi, status sosial, keluarga, Timor Tengah Selatan.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
NESI NINDA MELLA - Personal Name
Student ID
1910010093
Dosen Pembimbing
Agus Arnold Nalle - - Dosen Pembimbing 1
Maria Indriyani Hewe Tiwu - 198508202019032008 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Agus A Nalle - 19620825198702100 - Ketua Penguji
Maria I Hewe Tiwu - 19850820 201903 2 008 - Penguji 1
Marthen R Pellokila - 19650317 198903 1 002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
60201
Edisi
Published
Departement
Ekonomi Pembangunan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
602.01 MEL A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA