Pemanfaatan Biochar Dari Tempurung Siwalan (Borassus flabellifer L) Sebagai Adsorben Logam Berat Nikel (Ni)

Detail Cantuman

Skripsi

Pemanfaatan Biochar Dari Tempurung Siwalan (Borassus flabellifer L) Sebagai Adsorben Logam Berat Nikel (Ni)

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi karakteristik biochar dari tempurung siwalan, mempelajari kinetika adsorpsi biochar dalam menyerap logam nikel, serta mengukur kapasitas dan energi adsorpsi biochar tempurung siwalan terhadap logam nikel. Biochar tempurung siwalan dibuat melalui metode pirolisis, dengan kinetika adsorpsi dianalisis menggunakan model kinetika adsorpsi pseudo orde satu dan pseudo orde dua, sedangkan kapasitas dan energi adsorpsi ditentukan menggunakan model isoterm adsorpsi Langmuir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tempurung siwalan memiliki karakteristik sebagai berikut: kadar air sebesar 3,82%, kadar abu sebesar 0,5%, kapasitas tukar kation (KTK) sebesar 33,41 C/mol(+)/kg, serta mengandung gugus fungsi O-H (Hidroksil), C=C (ikatan rangkap dua karbon-karbon), C-X (ikatan karbon-halogen), dan ikatan Csp3H (alkana). Biochar ini memiliki sifat amorf dengan pori-pori terbuka dan luas permukaan sebesar 18,29899 m²/g. Kinetika adsorpsi biochar tempurung siwalan terhadap logam nikel mengikuti model kinetika pseudo orde dua dengan nilai sebesar 0,495 mg/g dan persentase penyerapan 82,81%. Kapasitas dan energi adsorpsi biochar tempurung siwalan masing-masing adalah 3,818 µmol/g dan 38,5797 kJ/mol.

Kata Kunci : Biochar, Pirolisis, Adsorpsi, Nikel, Tempurung Siwalan


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
FATIMA MONE - Personal Name
Student ID
1906070064
Dosen Pembimbing
PHILIPHI DE ROZARI - 197411142000021001 - Dosen Pembimbing 1
REINNER ISHAQ LERRICK - 197907032005011002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Philiphi De Rozari - 197411142000021001 - Ketua Penguji
Reinner Ishaq Lerrick - 197907032005011002 - Penguji 1
Titus Lapailaka - 198406162008121002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
47201
Edisi
Published
Departement
Kimia
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
472.01 MON P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA