Skripsi
PENGARUH KONSENTRASI ZAT GIBERELIN (GA3) TERHADAP PERKECAMBAHAN BIJI CENDANA (Santalum album Linn.)
XMLAda dua faktor yang mempengaruhi keberhasilan pembibitan tanaman cendana yaitu, adanya jenis tanaman inang yang dibutuhkan oleh tanaman cendana dan adanya perlakuan pada biji cendana. Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana pengaruh konsentrasi zat giberelin (GA3) terhadap perkecambahan biji cendana dan perlakuan konsentrasi manakah yang paling berpengaruh terhadap perkecamban biji cendana. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan perlakuan konsentrasi zat giberelin (GA3) terdiri dari A0 = 0% (Perendaman dalam aquades (kontrol)), A1 = 70% (1.000 mL aquades + 0,70 gram (GA3)), A2 = 75% (1.000 mL aquades + 0,75 gram (GA3)), A3 = 80% (1.000 mL aquades + 0,80 gram (GA3)), A4 = 85% (1.000 mL aquades + 0,85 gram (GA3)), A5 = 90% (1.000 mL aquades + 0,90 gram (GA3)). Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian variasi konsentrasi giberelin (GA3) 70%, 75%, 80%, 85% dan 90% pada tanaman cendana berpengaruh nyata terhadap semua parameter dan penggunaan GA3 dengan perlakuan A5 = 90% (1.000 mL aquades + 0,90 gram (GA3)) memberi nilai terbaik dan berpengaruh nyata terhadap empat parameter yakni daya kecambah dengan rerata 36%, laju perkecambahan 44% (12 MST), berat basah 0,31 gram, dan berat kering 0,13 gram.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Angriani Noventa Tefa - Personal Name
|
Student ID |
1904070043
|
Dosen Pembimbing |
Wilhelmina Seran, S.Hut., M.Si - 1982010120060042001 - Dosen Pembimbing 1
Astin Elise Mau, SP., MP - 19870807 201504 2 002 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Wilhelmina Seran - 198201012006042001 - Ketua Penguji
Astin Elise Mau - 198708072015042002 - Penguji 1 RONI HAPOSAN SIPAYUNG - - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54251
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Kehutanan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
542.51Tef P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |