Skripsi
Hubungan Antara Keterlibatan Dalam Organisasi Ekstra Kampus Keluarga Mahasiswa Katolik (Kmk) Dengan Rasa Percaya Diri Pada Mahasiswa Program Studi Bimbingan Dan Konseling Universitas Nusa Cendana
XMLRumusan masalah yang dibuat yaitu bagaimana gambaran keterlibatan dalam organisasi ekstra kampus keluarga mahasiswa katolik (KMK) pada mahasiswa program studi Bimbingan Dan Konseling Universitas Nusa Cendana, bagaimana gambaran rasa percaya diri pada mahasiswa program studi Bimbingan Dan Konseling Universitas Nusa Cendana, dan apakah ada hubungan antara keterlibatan dalam organisasi ekstra kampus keluarga mahasiswa katolik (KMK) dengan rasa percaya diri pada mahasiswa program Studi Bimbingan Dan Konseling Universitas Nusa Cendana. Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui gambaran keterlibatan dalam organisasi ekstra kampus keluarga mahasiswa katolik (KMK) pada mahasiswa program studi Bimbingan dan Konseling Universitas Nusa Cendana, untuk mengetahui gambaran rasa percaya diri pada mahasiswa program studi Bimbingan dan Konseling Universitas Nusa Cendana, dan untuk mengetahui hubungan antara keterlibatan dalam organisasi ekstra kampus keluarga mahasiswa katolik (KMK) dengan rasa percaya diri pada mahasiswa program studi Bimbingan dan Konseling Universitas Nusa Cendana.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Lokasi penelitian pada mahasiswa program studi Bimbingan Dan Konseling Universitas Nusa Cendana yang beralamat di jalan S. K. Lerik Kota Baru Kelapa Lima Kota Kupang. Waktu penelitian ini 4 bulan. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 150 dan jumlah sampel yang diambil sebanyak 77 orang mahasiswa beragama katolik yang terlibat dalam organisasi ekstra kampus keluarga mahasiswa katolik (KMK). Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik proportional stratified random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, yaitu angket keterlibatan dalam organisasi ekstra kampus KMK dan angket rasa percaya diri. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis korelasi Pearson product moment.
Hasil penelitian analisis deskriptif menunjukan bahwa mahasiswa yang terlibat dalam organisasi ekstra kampus KMK berada pada kategori tinggi dengan persentase 91% dengan jumlah mahasiswa 70 orang sedangkan rasa percaya diri berada pada kategori tinggi dengan persentase 57% dengan jumlah mahasiswa 44 orang. Hasil uji hubungan dengan menggunakan analisis korelasi product moment yaitu r-hitung adalah 0,250 sedangkan nilai r-tabel, dimana n=77 dan derajat kebebasan (dk) adalah 75 dengan taraf signifikansi 0,05 adalah 0,224. Disini dapat diartikan bahwa keterlibatan dalam organisasi ekstra kampus keluarga mahasiswa katolik (KMK) memiliki hubungan positif yang kuat terhadap rasa percaya diri pada mahasiswa program studi Bimbingan dan Konseling Universitas Nusa Cendana.
Kata Kunci : Organisasi, Keterlibatan Dalam Organisasi Ekstra Kampus, Rasa
Percaya Diri.
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
MARIA AGUSTINA OLU - Personal Name
|
Student ID |
1701160103
|
Dosen Pembimbing |
Muhammad D. Pua Upa - 19610113 198601 1 001 - Dosen Pembimbing 1
Katharina E P Korohama - 199106232019032025 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Muhammad D. Pua Upa - 19610113 198601 1 001 - Ketua Penguji
Katharina E P Korohama - 199106232019032025 - Penguji 1 Febriana - - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
86201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Bimbingan Konseling
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
862.01 Olu H
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |