Analisis Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Penggunaan Kondom Pada Pria Usia Subur 20-45 Tahun Di Puskesmas Hewokloang Kabupaten Sikka

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Penggunaan Kondom Pada Pria Usia Subur 20-45 Tahun Di Puskesmas Hewokloang Kabupaten Sikka

XML

Jumlah penduduk yang terus meningkat merupakan masalah besar bagi negara berkembang khususnya Indonesia, dan upaya yang dilakukan pemerintah untuk menekan angka pertumbuhan penduduk tersebut yaitu melalui program keluarga berencana (KB). Pada umunya akseptor KB lebih banyak berasal dari kaum wanita, dibandingkan pria. Pasangannya, dalam hal ini pria memiliki kewajiban yang sama untuk ikut berpartisipasi dalam melaksanankan program KB yang telah digalangkan oleh pemerintah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan penggunaan kondom pada pria usia subur 20-45 tahun di Puskesmas Hewokloang Kabupaten Sikka. Jenis penelitian ini adalah observasi analitik, dengan rancangan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel sebanyak 88 orang yang diambil menggunakan teknik simple random sampling. Hasil analisis bivariat menggunakan uji chi-square menunjukkan bahwa adanya hubungan yang bermakna antara pengetahuan responden dengan penggunaan kondom (p-value=0,009), sikap (p-value=0,002), pendidikan (p-value=0,008), dan dukungan istri (p-value=0,000). Variabel yang tidak terdapat hubungan yang signifikan yaitu pekerjaan responden (p-value=0,218). Petugas kesehatan khususnya petugas PLKB Puskesmas Hewokloang dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sikka diharapkan meningkatkan komunikasi, informasi dan edukasi (KIE) yang dilakukan kepada masyarakat khususnya pria usia subur tentang penggunaan kondom agar dapat meningkatkan pengetahuan dan partisipasi pria dalam penggunaan kontrasepsi kondom.

Kata kunci : Penggunaan kondom; Pria; Usia subur


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Student ID
1807010218
Dosen Pembimbing
CHRISTINA RONY NAYOAN - 198112052005012001 - Dosen Pembimbing 1
HELGA JILLVERA NATHALIA NDUN - 198702242008122001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Christina Rony Nayoan - 198112052005012001 - Ketua Penguji
Helga Jillvera Nathalia Ndun - 198702242008122001 - Penguji 1
Petrus Romeo - 196905171994031002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 HER A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA