Skripsi
Keanekaragaman Serangga Pada Tanaman Kacangpanjang (Vigna sinensis L) Yang Dibudidayakan Secara Organik Dan Non Organik Di Desa Penfui Timur Kabupaten Kupang
XMLPenelitian ini telah dilaksanakan di Desa Penfui Timur, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang. Penelitian dilaksanakan pada bulan Desember sampai Selasai 2023. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis serangga yang terdapat pada tanaman kacang panjang (Vigna sinensis L) yang di budidayakan secara organik dan non organik di Desa Penfui Timur Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang. Penelitian ini menggunakan metode teknik pengamatan langsung, pengambilan sampel dan pengumpulan data di lakukan dengan bantuan perangkap. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di temukan 4 Ordo, 6 famili dan 7 spesies serangga pada kacang panjang (Vigna sinensis L) yang di budidayakan secara organik, yaitu: Ordo yang di temukan Coleoptera, Diptera, Hemiptera, Orthoptera. Famili yang di temukan terdiri Chrysomelidae, Coccinellidae, Tephritidae, Aphidae, Pantatomidae, Acrididae. Serta spesies yang di temukan yaitu Aulacophora similis, Aulacophora lewisi, Menochilus sexmaculatus, Bactocera dorsalis, Aphis cracivora Koch, Halyomorpha halys, Valanga Nigricornis. Terdapat 4 Ordo, 7 famili dan 8 spesies serangga yang di temukan pada Kacang panjang yang di budidayakan secara non organic, yaitu : Ordo yang temukan adalah Coleoptera, Diptera, Hemiptera, Orthoptera. Famili yang di temukan adalah Chrysomelidae, Coccinellidae, Tephritidae, Aphidae, Pentatomidae, Plataspididae, Acrididae. Serta spesies yang di temukan adalah Aulacophora similis, Aulacophora lewisi, Menochilus sexmaculatus, Bactrocera dorsalis, Aphis cracivora Koch, Halyomorpha halys, Coptosoma sp, Valanga nigricornis.
Kata Kunci : Keragaman, serangga, kacang panjang, organik dan non organik
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
ROSALIA YANITA NONI - Personal Name
|
Student ID |
1804060401
|
Dosen Pembimbing |
Jesayas A. Londingkene - 196703231997031002 - Dosen Pembimbing 1
AGUSTINA ETIN NAHAS - 197508182014092001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Jesayas A. Londingkene - 196703231997031002 - Ketua Penguji
Agustina Etin Nahas - 197508182014092001 - Penguji 1 Rika Ludji - 197506272005012002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54211
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Agroteknologi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
542.11 NON K
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |