Gambaran Tingkat Kepuasan Pasien Poli Umum Terhadap Pelayanan Laboratorium Di Puskesmas Naibonat Tahun 2024

Detail Cantuman

Skripsi

Gambaran Tingkat Kepuasan Pasien Poli Umum Terhadap Pelayanan Laboratorium Di Puskesmas Naibonat Tahun 2024

XML

Kepuasan pasien merupakan salah satu indikator mutu di puskesmas. Tingkat kepuasan pasien pada pelayanan puskesmas dapat juga dilihat pada unit pelayanan laboratorium. Ada 14 jenis pemeriksaan yang ada di laboratorium Puskesmas Naibonat. Pada pemeriksaan DBD dan kolesterol, pada waktu tertentu mengalami kekurangan reagen atau habis. Jika hal tersebut terjadi, pasien akan diberikan pilihan untuk kembali lagi sampai reagen tersedia atau berkonsultasi dengan dokter untuk melakukan pemeriksaan di tempat pelayanan lain. Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran tingkat kepuasan pasien poli umum terhadap pelayanan laboratorium di Puskesmas Naibonat dengan menilai lima dimensi mutu yaitu berwujud, kehandalan, kesigapan, jaminan dan perhatian.Teknik analisis menggunakan Importance Performance Analysis (IPA). Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian survei deskriptif. Populasi yaitu semua pasien poli umum sebanyak 2.314 yang melakukan pemeriksaan di laboratorium Puskesmas Naibonat pada tahun 2022. Besar sampel dengan menggunakan rumus lemeshow sebanyak 92 orang responden dengan teknik pengambilan sampel menggunkan metode accidental sampel. Hasil penelitian yaitu berwujud 93,82%, (sangat puas), kehandalan 93,02% (sangat puas), kesigapan 95,44% (sangat puas), jaminan 94,61% (sangat puas) dan perhatian 95,69% (sangat puas). Puskesmas diharapkan meningkatkan kualitas pelayanan pada waktu tunggu pemeriksaan, kebersihan alat yang dipakai di laboratorium, ketepatan petugas dalam melakukan pemeriksaan serta sikap sopan dan ramah petugas laboratorium karena atribut-atribut tersebut merupakan prioritas utama bagi pasien.

Kata Kunci : Dimensi Mutu, Laboratorium, Puskesmas, Kesehatan


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
MELIANA GONSALVES - Personal Name
Student ID
1707010005
Dosen Pembimbing
RINA WATY SIRAIT - 198008202005012002 - Dosen Pembimbing 1
MASRIDA SINAGA - 197706162001122001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Rina Waty Sirait - 198008202005012002 - Ketua Penguji
Masrida Sinaga - 197706162001122001 - Penguji 1
Tadeus Andreas Lada Regaletha - 197609132003121003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 GON G
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA