Gambaran Sanitasi Peralatan Makan Pada Rumah Makan Di Kelurahan Oesapa Barat Kota Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Gambaran Sanitasi Peralatan Makan Pada Rumah Makan Di Kelurahan Oesapa Barat Kota Kupang

XML

Rumah makan merupakan tempat usaha komersial yang menyediakan makanan dan minuman untuk umum. Kontaminasi dapat terjadi setiap saat, salah satunya dari peralatan makan yang digunakan tidak memenuhi syarat kesehatan. Kebersihan peralatan makan yang kurang baik akan mempunyai peranan penting dalam pertumbuhan dan perkembangan kuman, penyebaran penyakit dan keracunan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran sanitasi peralatan makan rumah makan di Kelurahan Oesapa Barat tahun 2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, dengan rancangan penelitian deskriptif. Sampel penelitian yaitu semua rumah makan yang tidak memenuhi syarat di wilayah Kelurahan Oesapa Barat tahun 2023 sejumlah 18 rumah makan.Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Sampling Jenuh dengan besar sampel 18 rumah makan. Analisis data yang digunakan yaitu analisis univariat. Hasil penelitian diketahui cara pencucian peralatan makan lebih banyak termasuk dalam kategori kurang baik (61,1%), cara pengeringan lebih banyak termasuk dalam kategori kurang baik (66,7%), cara penyimpanan peralatan makan lebih banyak termasuk dalam kategori kurang baik (83,3%), keadaan peralatan makan lebih banyak termasuk dalam kategori kurang baik (72,2%). Oleh karena itu, petugas kesehatan perlu memberikan edukasi kepada penjamah makanan tentang sanitasi peralatan makan agar mengurangi resiko penyebaran penyakit dan keracunan akibat makanan.

Kata Kunci : Sanitasi, Peralatan Makan, Rumah Makan, Makanan, Tempat Usaha


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
SRI DEVI MUSA - Personal Name
Student ID
1707010026
Dosen Pembimbing
MUSTAKIM SAHDAN - 197811102002121001 - Dosen Pembimbing 1
Cathrin W. D. Geghi - 199207082022032013 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Mustakim Sahdan - 197811102002121001 - Ketua Penguji
Cathrin W. D. Geghi - 199207082022032013 - Penguji 1
Agus Setyobudi - 197809262003121002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 MUS G
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA