Perancangan Pabrik Pengelolaan Kopi Bubuk, Di Colol Kabupaten Manggarai Timur Dengan Pendekatan Arsitektur Industrial

Detail Cantuman

Skripsi

Perancangan Pabrik Pengelolaan Kopi Bubuk, Di Colol Kabupaten Manggarai Timur Dengan Pendekatan Arsitektur Industrial

XML

Kabupaten Manggarai Timur merupakan kabupaten penghasil kopi terbanyak di Provinsi Nusa Tenggara Timur dengan menghasilkan 9.900 ton per tahun dengan cita rasa yang unik. Sala satu kecamatan penyuplai kopi terbanyak adalah Kecamatan Poco Ranaka Timur di kawasan Agrowisata Colol dengan penghasilan 392 ton per tahun. Akan tetapi, hasil pengelolaan masyarakat saat ini belum memenuhi standar pengelolaan kopi berkualitas yang mendukung agrowisata Colol, sehingga diperlukan pabrik pengolahan kopi bubuk sesuai standar pengolahan. Berdasarkan potensi tersebut maka perancangan pabrik pengolahan kopi bubuk dibedakan menjadi dua fungsi yakni pabrik dan destinasi pariwisata. klasifikasi pabrik yaitu muda pemeliharaan, fleksibilitas, ekonomis dan tahan lama sesuai konsep arsitektur industrial yang menggunakan bentuk dasar geometrik, kejujuran dalam menggunakan material, penggunaan warna alami dan monokrom, sistem utilitas yang terekspos. penggunaan bentuk dasar geometri dengan menerapkan geometri persegi dan segitiga pada tampak bangunan dan pada denah menggunakan geometri persegi panjang dengan tujuan efisiensi penggunaan ruang. kejujuran dalam menggunakan material yakni dengan penggunaan material baja, aluminium, batu bata, beton, dan atap spandex yang diekspos. penggunaan warna asli material(ekspos batu bata, beton, kaca, aluminium dan baja) dan monokrom, sistem utilitas yang terekspos seperti pipa air, dan instalasi listrik. Adapun hasil dari perancangan ini adalah pabrik pengolahan kopi bubuk dengan fasilitas berupa pabrik, cafe, kantor pengelola, dan penginapan.

Kata kunci: agrowisata, arsitektur industrial, pabrik kopi bubuk


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
YOHANES JEN SAGUS - Personal Name
Student ID
2006090050
Dosen Pembimbing
Imanuel N Mbake - 198612232019031009 - Dosen Pembimbing 1
Theodora M. C. Tualaka - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Ariency Kale Ada Manu - 196802231998021001 - Ketua Penguji
Imanuel N Mbake - 198612232019031009 - Penguji 1
Theodora M. C. Tualaka - 199103212019032020 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
23201
Edisi
Published
Departement
Arsitektur
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
232.01 SAG P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA