Skripsi
Manajemen Diri Mahasiswa Berprestasi
XMLMahasiswa merupakan generasi muda yang sedang belajar atau sedang menuntut ilmu di Perguruan Tinggi. Berprestasi dalam bidang akademik maupun bisa lulus tepat waktu dengan IPK yang memuaskan merupakan dambaan setiap mahasiswa. Akan tetapi menempuh pendidikan di Perguruan Tinggi tidak semudah yang dipikirkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen diri mahasiswa berprestasi pada program studi Psikologi. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Partisipan dalam penelitian ini berjumlah delapan orang pada prodi Psikologi, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Nusa Cendana. Data yang diperoleh dari hasil wawancara kemudian dialanlisis menggunakan teknik analisis tematik menurut Braun & Clarke yang terdiri dari empat tahap yaitu, memahami data, menyususn kode, mencari tema, dan membuat kesimpulan. Hasil penelitian menemukan bahwa mahasiswa berprestasi di Prodi Psikologi memiliki manajemen diri yang efektif, seperti selalu aktif dalam kegiatan perkuliahan dan kegiatan komunitas/organisasi, mampu memunculkan motivasi dalam diri baik internal maupun eksternal, serta tentunya memperoleh dukungan dari orang tua dan lingkungan. Manajemn diri yang efektif tersebut yang nantinya menghasilkan berbagai prestasi mahasiswa. Bukan hanya prestasi tetapi juga seseorang mampu menata segala aspek kehidupannya dengan baik sehingga apa yang dicita-citakan dapat tercapai. Oleh karena itu, penting untuk memiliki manajemen diri yang baik agar mahasiswa dapat meraih prestasi dan mencapai tujuan atau goal yang ditetapkan. Pada penelitian selanjutnya disarankan untuk mengembangkan penelitian dengan menambahkan partisipan mahasiswa berprestasi dari prodi lain agar dapat membandingkan bagaimana cara mahasiswa berprestasi memanajemen diri.
Kata kunci: Mahasiswa Berprestasi, Manajemen diri, Psikologi
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
MARIA MARGARETH MEYLAN NYI ENI - Personal Name
|
Student ID |
1907020215
|
Dosen Pembimbing |
DIAN LESTARI ANAKAKA - 198509042015042004 - Dosen Pembimbing 1
THEODORA TAKALAPETA - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Dian Lestari Anakaka - 198509042015042004 - Ketua Penguji
Theodora Takalapeta - - Penguji 1 Serlie K A Littik - 197709232006042002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
73201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Kesehatan Masyarakat
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
732.01 NYI M
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |